Loading

ARM Desak Dinas Kelautan Jabar Segera Perbaiki Dermaga PPI Batukaras yang Ambruk


Penulis: IthinK
1 Tahun lalu, Dibaca : 1210 kali


Dermaga PPI Batukaras yang dibangun Dinas Kelautan dan Perikanan Jawa Barat ambruk pada 24 Maret 2022 lalu, hingga saat ini belum diperbaiki. (Foto: Medikomonline)

BANDUNG, Medikomonline.com – Aliansi Rakyat Menggugat (ARM) mendesak Dinas Kelautan dan Perikanan Jawa Barat (Jabar) untuk segera memperbaiki Dermaga PPI Batukaras yang ambruk pada Kamis (24/3/2022) lalu.

Ketua Umum ARM Furqon Mujahid sangat menyayangkan Dermaga PPI Batukaras yang ambruk ini, hingga sekarang belum diperbaiki.  Padahal Pembangunan Dermaga PPI Batukaras (DAK) ini baru selesai dibangun akhir tahun 2021 lalu.

Meskipun kasus Dermaga PPI Batukaras ambruk sedang diproses hukum di Polres Pangandaran, Mujahid menegaskan, perlu ada segera kejelasan status penanganan hukum apakah ditingkatkan dari penyelidikan ke penyidikan atau penghentian proses hukum.

“Karena hal yang paling penting bagi para nelayan di Batukaras adalah bagaimana Dermaga PPI Batukaras ini bisa dimanfaatkan untuk kepentingan nelayan ke depan. Jika memang ditemukan tindak pidana dalam kasus Dermaga PPI Batukaras ini, ARM meminta Polres Pangandaran segera tetapkan tersangkanya. Tetapi jika tidak ada tindak pidana, berikan kejelasan status hukum Dermaga PPI Batukaras agar segera diperbaiki oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Jabar serta penyedia jasa,” tegas Mujahid yang juga Ketua Satgas Antikorupsi Forum Ormas Jabar ini kepada Medikomonline di Bandung, Senin (13/06/2022).

Mujahid menegaskan, pihaknya akan segera menindaklanjuti kasus Dermaga PPI Batukaras ini ke Polres Pangandaran dan juga Polda Jabar agar segera ada kejelasan tindak pidananya. “Pokoknya kami berkomitmen untuk mengawal kasus ini,” tegas aktivis antikorupsi ini. 

Dermaga PPI Batukaras yang dibangun Dinas Kelautan dan Perikanan Jawa Barat ambruk pada 24 Maret 2022 lalu, hingga saat ini belum diperbaiki. (Foto: Medikomonline)

Sebagaimana diketahui,   pada tahun 2021 Pembangunan Dermaga PPI Batukaras (DAK) dilaksanakan oleh  Dinas Kelautan dan Perikanan Jabar melalui penyedia jasa Sinar Cemerlang dengan nilai kontrak Rp1.199.999.850,29. Masa pemeliharaan Pembangunan Dermaga PPI Batukaras (DAK) akan berakhir pada tanggal 23 Juni 2022.  

Terkait dengan perbaikan Dermaga PPI Batukaras yang ambruk ini, Pejabat Pembuat Komitmen Ahman Kurniawan menjelaskan kepada Medikomonline di Bandung, Senin (13/06/2022), perbaikan Dermaga PPI Batukaras belum dilaksanakan karena masih menunggu kejelasan hukum kasus Dermaga PPI Batukaras  yang saat ini sedang diproses oleh Polres Pangandaran.

Ahman menambahkan, pihak penyedia jasa Sinar Cemerlang telah bersedia melakukan perbaikan Dermaga PPI Batukaras ini. Berdasarkan kajian yang sudah ada, diperkirakan perbaikan ini menghabiskan biaya sekitar Rp700 juta.

Lanjut Ahman yang juga Kepala UPTD Pelabuhan Perikanan Cilautereun, Dermaga PPI Batukaras yang dibangun tahun 2021 lalu panjangnya 125 meter, sedangkan kedalaman tiang pancang rata-rata 8 meter.

Sementara pihak penyedia jasa, Deni selaku Direktur Sinar Cemerlang menjelaskan, pihaknya akan melakukan perbaikan secepatnya. “Perbaikan secepatnya. Untuk hukum lagi proses,” kata Deni kepada Medikomonline,  Senin (13/06/2022).     

Tag : No Tag

Berita Terkait