Loading

Komisi IV Belum Terima AMDAL Proyek Pembanguna Fly Over Jalan Jakarta


Penulis: IthinK/Editor: Mbayak Ginting
4 Tahun lalu, Dibaca : 1043 kali


Ketua Komisi IV DPRD Jawa Barat Imam Budi Hartono bersama Anggota Komisi IV Zulkifly Chaniago ketika meninjau Proyek Pembangunan Fly Over Jalan Jakarta. (Foto: Humas DPRD Jabar)

BANDUNG, Medikomonline.com – Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat belum menerima Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL) Proyek Pembangunan Fly Over Jalan Jakarta, Kota Bandung. Hal ini disampaikan Ketua Komisi IV DPRD Jawa Barat Imam Budi Hartono usai meninjau pembangunan Fly Over Jalan Jakarta, Rabu (30/10/2019) lalu.

 

Imam menyebutkan, sampai saat ini pihaknya belum menerima AMDAL pembangunan proyek fly over tersebut. “Komisi IV meminta AMDAL terkait proyek ini segera terbit, agar bisa memudahkan dalam percepatan pembangunan fly over ini. Serta bisa cepat mengatasi permasalahan kemacetan yang sering terjadi di Kota Bandung,” kata Imam.

 

Proyek fly over yang berada di antara ruas Jalan Jakarta - Jalan Supratman ini tengah memasuki tahap 1 pembangunan, dan akan berlangsung selama 3 bulan ke depan.

 

Imam berharap pengerjaan tahap 1 pembangunan fly over tersebut dapat selesai tepat waktu. Namun Imam mengatakan, ada beberapa catatan Komisi IV DPRD Jabar terkait proyek tersebut, yaitu tentang keberadaan AMDAL tersebut.


Proyek Pembangunan Fly Over Jalan Jakarta berada di bawah Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pengelolaan Jalan dan Jembatan (PJJ) Wilayah Pelayanan III, Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Jawa Barat. 

Tag : No Tag

Berita Terkait