Loading

Turnamen Sepakbola Piala Karang Taruna Desa Nagasari Antarkan Dua Tim Bertarung di Final


Penulis: Manah Sudarsih/Agus Nuryadin/Editor: Dadan Supardan
1 Tahun lalu, Dibaca : 515 kali


Ketua Karang Taruna bersama pengurus dan Panitia Pelaksana turnamen dengan piala bergilirnya. (AGUS/MANAH/MEDIKOMONLINE.COM)

SERANG BARU, Medikomonline.com - Sejak digelar 12 Juni 2022, turnamen sepakbola piala Karang Taruna Desa Nagasari Kecamatan Serang Baru Kabupaten Bekasi menyambut HUT RI ke 77, memasuki babak final mempertemukan ByPas 02 melawan Zebra 05. Pertandingan final dua tim sepakbola dari RT 02 ByPas 02 melawan tim RT 05 Zebra 05, yang dilaksanakan di Stadion Mini Tangsi, pada Minggu (14/8/2022).

Ketua Karang Taruna Desa Nagasari Isam Mulyana mengatakan, kegiatan turnamen sepakbola antar RT ini selain untuk memeriahkan tujuh belasan di bulan Agustus tahun 2022, sekaligus untuk mempererat tali silaturahmi, dan sebagai ajang pembinaan dan pengembangan bakat sepakbola yang dimiliki putra terbaik desa nagasari.

"Saya katakan acara ini bukanlah acara karang taruna dan bukan pula acara pemerintah desa nagasari, tetapi acara ini untuk semua warga desa nagasari," kata Isam kepada awak media, Minggu (14/8/2022).

Patut disyukuri, papar Isam, sebab kegiatan ini berjalan lancar dan tetap menjaga sportifitas dan kondusifitas baik para pemain didalam lapangan maupun para suporternya. Hal ini patut diapresiasi oleh semua pihak baik panitia pelaksana pertandingan, Karang Taruna, pemdes, Babinsa dan Bimaspol, juga seluruh pihak yang telah mensuport acara ini.

Foto bersama dua tim sepakbola ByPas 02 VS Zebra 05 dengan Ketua Karang Taruna dan pengurus, Panitia Pelaksana turnamen, Wasit dan para manajer kedua tim.Ketua Karang Taruna Desa Nagasari saat memberikan arahan kepada dua tim sepakbola yang akan bertanding di final. (AGUS/MANAH/MEDIKOMONLINE.COM)

Alhamdulillah turnamen ini sampai final, karena tetap terjaganya kondusifitas dari semuanya, dan semoga jadi role model atau contoh bagi desa yang lainnya di kecamatan serang baru," tandasnya.

Sementara itu Kepala Desa Nagasari Nurdin Hardiansyah menegaskan, patut disyukuri ditahun 2022 ini pemdes, terutama karang taruna bisa menggerakkan kembali dibidang olehraga yakni menyelenggarakan turnamen sepakbola. Ia mengapresiasi kepada semua unsur dan elemen masyarakat yang terlibat dalam turnamen sepakbola antar RT di desa nagasari.

"Kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, turnamen ini bisa sampai Final, semoga pandemi Covid-19 tidak ada lagi," tuturnya.

Yang paling penting dalam turnamen sepakbola ini, para pemainnya selalu menjunjung tinggi sportifitas, dan patuh pada keputusan pengadil lapangan yakni wasit. Begitu pun para penontonnya untuk selalu tertib menjaga kondusifitas.

"Kegiatan ini salah satu hal yang positif yang dilakukan oleh karang taruna dan semua pihak yang terlibat, semoga pemdes, Karang Taruna dan semua unsur serta elemen masyarakat di desa nagasari selalu kompak, dan kegiatan tahun depan bisa lebih baik serta semakin meriah," pungkasnya.

 turnamen sepakbola antar RT piala karang taruna tahun 2022, dengan ini dinyatakan digelar," tutupnya.


 

Tag : No Tag

Berita Terkait