Loading

Satgas Citarum Harum Subsektor 20 Giat Bersihkan Sampah di Kali Cibeet


Penulis: Manah S/Editor: Mbayak Ginting
3 Tahun lalu, Dibaca : 1037 kali


Satgas Citarum Harum Subsektor 20 Wilayah Bojongmangu Babinsa Desa Sukamukti Pelda Sam'un dan Babinsa Karangmulya bersama empat relawan saat bertugas menggunakan perahu menyisir bantaran Kali Cibeet u

BOJONGMANGU, Medikomonline.com - Satuan Tugas (Satgas) Citarum Harum Subsektor 20 khususnya wilayah Bojongmangu terus menerus melakukan kegiatan dan aksi bersih-bersih di Kali Cibeet.

Aksi ini dipimpin langsung Babinsa Sukamukti dan Babinsa Karangmulya bersama tim relawan masyarakat Desa Bojongmangu, dengan menyisir Kali Cibeet untuk membersihkan sampah yang menyangkut di pohon-pohon yang tumbang.

Lokasi yang menjadi sasaran pembersihan yakni di Kampung Rantau Panjang RT. 15 RW. 05 Desa Bojongmangu Kecamatan Bojongmangu Kabupaten Bekasi, Sabtu (26/9/2020).

Babinsa Sukamukti Pelda Sam'un sebagai Satuan Tugas Citarum Harum Subsektor 20 wilayah Bojongmangu mengatakan, dirinya dan Babinsa Karangmulya bersama empat relawan dari masyarakat Desa Bojongmangu bertugas membersihkan sampah di Kali Cibeet, baik sampah organik, maupun  anorganik sekaligus pohon yang tumbang yang masuk Kali Cibeet yang mengakibatkan sampah-sampah tersebut menyangkut di pohon tumbang tersebut dan menyumbat aliran kali. 


Foto saat Satgas Citarum Harum Subsektor 20 membersihkan pohon bambu yang tumbang tepatnya di Kampung Rantau Panjang RT. 15  RW. 05, Desa Bojongmangu Kecamatan Bojongmangu, Sabtu (26/9/2020). (Manah Sudarsih/Medikomonline.com)

"Alhamdulillah kami bersama empat relawan langsung datang ke lokasi pohon bambu yang tumbang, tepatnya di bantaran Kali Cibeet Kampung Rantau Panjang dan langsung membersihkannya," katanya kepada Medikomonline.com, Sabtu (26/9/2020).

Tambahnya, memang dengan adanya Satgas Citarum Harum Subsektor 20 wilayah Bojongmangu, saat ini Kali Cibeet bersih dari sampah. Tetapi harapan Satgas adalah adanya kesadaran dari masyarakat khususnya di sekitar Kali Cibeet, untuk tidak membuang sampah organik dan  anorganik ke Kali Cibeet. Sebab air merupakan kebutuhan manusia yang paling mendasar. Jika Kali Cibeet airnya bersih, tentunya dapat digunakan untuk kebutuhan manusia itu sendiri.

"Mari jaga kebersihan lingkungan kita, termasuk Kali Cibeet dari sampah, baik sampah organik maupun anorganik," tandasnya.

Foto bersama saat Satgas Citarum Harum Subsektor 20 wilayah Bojongmangu menyambut Hari Sampah Sedunia (World Clean Up Day). (Manah Sudarsih/Medikomonline.com)

Terpisah, Babinsa Desa Bojongmangu Sertu Agus Basori menuturkan, sebelumnya pun Satgas Citarum Harum Subsektor 20 wilayah Bojongmangu bersama delapan relawan dalam rangka menyambut Hari Sampah Sedunia (World Clean Up Day) telah melakukan pembersihan di Kali Cibeet. Yakni sasarannya pohon kayu yang tumbang dan menghalangi sampah sehingga aliran kali tersumbat. 

Bahkan terus menyisir kali dengan menggunakan perahu pemberian Kades Bojongmangu, untuk memungut sampah, baik sampah organik maupun anorganik.

"Insya Alloh apa yang dilakukan oleh Satgas Citarum Harum Subsektor 20 bersama relawan yang setiap hari membersihkan Kali Cibeet, diikuti kesadaran dan disiplin dari masyarakat khususnya masyarakat Bojongmangu, untuk tidak membuang sampah sembarang apalagi membuang sampahnya ke Kali Cibeet," tandasnya.

Ketua RW. 05 Ukih menegaskan, dirinya sebagai relawan Satgas Citarum Harum Subsektor 20 menyayangkan, jika saat ini yang bergerak membersihkan Kali Cibeet hanya di wilayah Bojongmangu sampai Cikarang Pusat Kabupaten Bekasi saja. Tetapi untuk wilayah Kabupaten Karawang belum ada yang bergerak melakukan kegiatan pembersihan Kali Cibeet.

Padahal kalau serentak bersama-sama dengan Subsektor 20, pasti hasilnya lebih maksimal dan Kali Cibeet benar-benar bersih dari sampah.

"Ya, Saya cuma saran saja, mari bersama-sama untuk peduli dengan kebersihan termasuk kebersihan di Kali Cibeet dari sampah-sampah yang dibuang oleh orang yang tidak bertanggungjawab," pungkasnya. 


Tag : No Tag

Berita Terkait