Loading

Semangat Atlit Yang Tinggi, Nilai Sangat Berharga


Penulis ; Herz_Mdk.
1 Tahun lalu, Dibaca : 276 kali


Foto ; Salah Satu Pembina NPCI Jabar, Mayor Jenderal TNI (Purn.) Nugroho Budi Wiryanto, S.Ip., M.M., Q.I.A juga Mantan Pangdam 3 Siliwangi Tahun 2021 Usai Melihat Langsung Kegiatan PEPARDA VI. (Foto ;

KAB. CIAMIS, Medikomonline.com - Salah satu Dewan Pembina NPCI National Paralympic Committee of Indonesia Provinsi Jawa Barat, Mayor Jenderal TNI (Purn.) Nugroho Budi Wiryanto, S.Ip., M.M., Q.I.A sekaligus mantan Pangdam III Siliwangi akhir tahun 2021 kemarin meninjau langsung dan mengikuti jalannya lomba PEPARDA VI di Stadion Wibawa Mukti Kabupaten Bekasi, Sabtu (26/11/2022).

Melihat dan menanggapi perlombaan PEPARDA VI kepada Medikomonline.com mengatakan, Sangat luar biasa antusias dan semangat tinggi para atlit disabilitas meski diguyur rintik hujan para atlit dengan sungguh – sungguh mengikuti lomba. 

Foto ; May Jen (Purnawirawan) Nugroho Budi Wiryanto Manatan Pangdam III Siliwangi Melakukan Pelepasan Star Lomba Atletik Lari 400 Meter Kelas Tuna Netra.

“Ini yang sangat berharga, atlit harus memiliki semangat juang yang tinggi.

Kedepan, Kita akan lebih meningkatkan latihan agar para atlit disabilitas Jawa Barat kualitasnya lebih baik kedepan,” Katanya.

Diungkapkan Nugroho, Kita tahu bahwa atlit disabilitas dari Jabar ini penyumpang mendali terbanyak di PON Papua dan Asean Para Game kemarin di Solo. 

Foto ; May Jen TNI (Purnwirawan) Nugroho Budi Wiryanto Mantau Langsung Lomba Cabor Atletik di Stadion Wibawa Mukti, Sabtu sore (26/11/20202). (Foto : Herz_Mdk).

“Maka Prestasi ini harus tetap kita jaga atau dipertahankan. Agar para atlit Jabar ini bisa lebih baik kualitasnya.

Dirinya meminta kepada seluruh kabupaten/kota agar mendukung sepenuhnya para atlit – atlit disabilitas/NPCI ini.

Karena bagaimapun juga ini mereka perlu kita dorong semangatnya demi menjunjung tinggi pula nama daerahnya,” Katanya.

Bagaimana juga saudara – saudara kita ini sama dimata sang pencipta dan mempunyai hak yang sama pula. Untuk itu kita harus tetap mendukung mereka semua,” Tutupnya.

Tag : No Tag

Berita Terkait