Penulis: Iwan Gunawan
3 Bulan lalu, Dibaca : 359 kali
BEKASI, Medikomonline.com -
Karnaval warga Taman Firdaus Residence 1 dan lomba di blok.A RT 01 Cibarusah
Kota meriahkan HUT RI ke-79 acara digelar pada hari Minggu (18/08/2024) sore jam 16.00 WIB selesai sampai jam 17.30
WIB. Warga yang ikut menghias pakaian adat, pakaian tradisional, Sepeda hias,
tubuh yang diberi warna mewarnai Karnaval dan sangat menghibur warga.
Warga Taman
Firdaus Residence 1 blok A RT 01 yang ikut dalam Karnaval sangat riang dan
penuh kegembiraan, mereka menyambut HUT RI ke-79 itu dengan penuh suka cita.
Karnaval yang dimulai dari lapangan fasos-fasum blok A RT 01 itu berjalan kaki,
diawali dengan Sepeda hias anak-anak dan dikuti oleh Bapak-Bapak dan juga
ibu-ibu serta Karang Taruna. Peserta Karnaval berputar berjalan kaki melewati depan
gerbang dan melewati jalan blok F, C, E, D sambil bernyanyi yel-yel blok A RT
01 yang dinyanyikan oleh semua peserta Karnaval yang dipimpin oleh Imam Ahmadi
kemudian kembali ke tempat semula dilapangan blok A RT 01.
Dijelaskan
Ketua RT 01 blok A Roni Purnama Giri
pada Medikomonline.Com disela-sela acara lomba, setiap tahun dalam rangka
memperingati dan memeriahkan HUT RI ke-79 ditempat kami selalu menggelar
berbagai lomba. Dengan terlebih dahulu kami rapatkan bersama pengurus RT dan
warga dan sekaligus membentuk kepanitiaan, sehingga hasil dari rapat itu
terpilih panitia 17 Agustus untuk menggelar berbagai lomba. Ketua Panitianya
saudara Herlan AS, berangkat dari situ kami bersama panitia baru menggelar
lomba itu diakhir bulan Juli 2024, terang Roni.
Karnaval warga Taman
Firdaus Residence 1 dan lomba di blok.A RT 01 Cibarusah Kota meriahkan HUT RI
ke-79.
Kegiatan
lomba-lomba itu diawali dengan pertandingan
Volly Ball Putra Bapak-Bapak dan anak muda, terus hari berikutnya lomba
pertandingan futsal Bapak-Bapak dan anak
muda selesai itu dilanjutkan Volly Ball Putri karena diblok A hanya ada satu
club Putri, kami berinisiatif dengan panitia untuk mengundang tim Volly Ball
Putri dari blok lain yang ada di Taman Firdaus Residence.
Sehingga
hasilnya bisa diterima oleh tim Volly Ball Putri diluar blok A, pertandingan
dilaksanakan dilapangan blok A dan kami sebagai tuan rumahnya. Hari Sabtu dan
Minggu sore pertandingan dilaksanakan sistim gugur. Panitia pertandingan untuk
Volly Ball Putri dalam persahabatan itu saya tunjuk dan percayakan kepada
saudara Iwan Gunawan, Herlan AS, Rizky Poy dan dibantu oleh yang lainnya.
Hasilnya
Alhamdulillah kita tim Volly Ball Putri masuk final lawan tim Volly Ball Putri
blok F sedangkan untuk perebutan juara 3 dan 4 blok C lawan blok J firdaus 2,
setelah dilakukan untuk pertandingan final tim Volly Ball Putri blok A meraih
juara ke-2 setelah dikalahkan oleh blok F, blok F juara ke-1, sedangkan Juara
ke-3 blok J firdaus dan juara ke-4 blok C pertandingan persahabatan Volly Ball
Putri akan diberikan hadiahnya dari Bapak Kepala Desa Cibarusah Kota Iwan
Setiawan, SH tambah Roni.
Karnaval warga Taman
Firdaus Residence 1 dan lomba di blok.A RT 01 Cibarusah Kota meriahkan HUT RI
ke-79.
Lomba-lomba
yang lainnya yang sudah dilaksanakan Volly Ball Putra Bapak-Bapak dan anak
muda, Futsal Bapak-bapak dan anak- anak, Catur, Kerambol, Karaoke, lomba
Anak-anak mulai dari mewarnai, balap kelereng, makan kerupuk, balap karung,
masukin paku ke botol, tarik tambang, ngambil koin, estafet karet, lari bendera
dan lomba banyak.
Dilanjutkan
lomba untuk Ibu-ibu lomba bakyak, nangkap belut, estafet air, tarik tambang dan
lomba merias. Alhamdulillah semua lomba sudah selesai dilaksanakan dan malam
puncak resepsi sekaligus pembagian hadiah kepada para juara akan kami
laksanakan pada hari Sabtu malam Minggu (24/08/2024) dan saya ucapkan terimakasih banyak untuk
warga RT 01 yang berpartisipasi dalam rangka memeriahkan 17 Agustusan baik
perlombaan atau Karnaval mudah-mudahan selalu kompak rukun dan mudah-mudahan
ditahun yang akan datang semua warga blok A RT 01 bisa ikut memeriahkan acara
17 san lebih meriah lagi, salam suksesnya untuk warga blok A RT 01, terang
Ketua RT 01 Roni Purnama Giri dan Ibu RT Roni Purnama Giri. (Iwan
Gunawan)
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer