Penulis: IthinK
3 Tahun lalu, Dibaca : 637 kali
BANDUNG,
Medikomonline.com - Anggota
DPRD Provinsi Jawa Barat Daerah Pemilihan Jabar XII (Kabupate/Kota Cirebon dan
Indramayu) Yuningsih mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Cirebon yang telah
memfasilitasi tempat isolasi mandiri (Isoman) bagi masyarakat perdesaan yang
bersumber dari dana desa.
Yuningsih menjelaskan, saat ini sebesar 8%
dana desa sudah dialokasikan untuk pengadaan fasilitas Isoman bagi masyarakat
daerah pedesaan. "Ini antisipasi yang sangat bagus ada 8 persen dana desa
disiapkan untuk fasilitas isoman bagi masyarakat," jelas Yuningsih, Rabu
(7/7/2021).
Yuningsih mengatakan, hal yang
melatarbelakangi hadirnya fasilitas Isoman di tingkat desa selain akibat
penuhnya kapasitas rumah sakit di daerah, juga kurangnya pemahaman masyarakat
terkait proses pelaksanaan Isoman.
"Sebelumnya ketika masyarakat mengalami
gejala, mereka melakukan Isoman hanya berdiam diri di rumah tidak melakukan
tindakan lain. Padahal tidak seperti itu Isoman yang seharusnya," kata
dewan dari Daerah Pemilihan Jabar XII (Kabupate/Kota Cirebon dan Indramayu) ini.
"Ketika tidak bergejala, Isoman bukan
berarti hanya berdiam diri di rumah, tetap harus mendapatkan obat-obatan dan
asupan-asupan lainnya sehingga dapat mempercepat pemulihan," tambahnya.
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi
PKB tersebut mengatakan, ketika ada masyarakat yang tekonfirmasi terpapar
covid-19 dan tidak bergejala berat bisa menggunakan fasilitas Isoman yang
disediakan oleh pemerintah desa.
"Masyarakat yang terkonfirmasi positif
namun tidak bergejala berat bisa melakukan Isoman di kantor desa, disediakan
sebuah ruangan yang dipenuhi kelengkapannya dan mendapatkan pemantauan langsung
dari pihak desa maupun Puskesmas setempat," jelas Yuningsih.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer