Penulis: Mbayak Ginting
4 Tahun lalu, Dibaca : 1365 kali
BANDUNG, Medikomonline.com - DPRD Jawa Barat meminta optimalisasi Terminal Tipe B di Jawa Barat sebagai mobilisasi masyarakat. Terminal Tipe-B berfungsi melayani kendaraan umum untuk angkutan antar kota dalam provinsi, angkutan kota dan/atau angkutan pedesaan.
Anggota Komisi IV DPRD Jawa Barat Daddy Rohanady menyampaikan permintaan tersebut saat Komisi IV melakukan monitoring kegiatan Tahun Anggaran 2019 dan melihat progres pelaksanaan kegiatan Tahun Anggaran 2020 di UPTD Pengelolaan Prasarana Perhubungan LLAJ Wilayah II, Kabupaten Bandung, Jumat (04/09/2020).
Pelayanan di terminal memiliki arti penting karena mampu memudahkan masyarakat dalam menggunakan kendaraan umum sehingga dapat mengurangi penggunaan kendaraan pribadi yang kerap menimbulkan kemacetan.
Di Jawa Barat terdapat 14 Terminal Tipe B yang sudah diamanatkan di dalam Perda RTRW. Ke-14 terminal ini mestinya digarap secara maksimal oleh dinas terkait.
Komisi IV melakukan monitoring kegiatan Tahun
Anggaran 2019 dan melihat progres pelaksanaan kegiatan Tahun Anggaran 2020 di
UPTD Pengelolaan Prasarana Perhubungan LLAJ Wilayah II, Kabupaten Bandung. (Foto:
Ist/Hms DPRD Jabar)
"Karena lewat terminal lah orang pergi,
dari, datang, ke luar tempat tinggalnya untuk mencari nafkah. Kami ingin semua Terminal
Tipe B di Jabar ini tertata dengan baik," ujar Daddy, legislator dari
Dapil Pemilihan Jawa Barat 12 (Kabupaten Indramayu, Cirebon, dan Kota Cirebon).
Daddy menambahkan, UPTD Pengelolaan Prasarana
Perhubungan LLAJ Wilayah II merupakan salah satu UPTD milik Dinas Perhubungan
Provinsi Jawa Barat yang dari sisi infrastruktur bangunan masih relatif layak.
Dengan luas lahan dua hektar lebih, menurut
Daddy, cukup representatif dibandingkan dengan UPTD lain. Namun, dari segi
penganggaran masih relatif kurang terutama pengadaan untuk Penerangan Jalan
Umum (PJU).
Saat ini lanjut Daddy, realisasinya belum
mencapai 30 persen dari keseluruhan. Sehingga masih banyak akses jalan provinsi
yang belum terfasilitasi PJU.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer