Loading

Peringati Hari Pahlawan, Bupati Karo Kunjungi Makam Pahlawan Kabanjahe


Penulis: Tekwasi/Editor: Mbayak Ginting
2 Tahun lalu, Dibaca : 556 kali


Pemerintah Kabupaten Karo melaksanakan upacara peringatan Hari Pahlawan Tahun 2021 di halaman Kantor Bupati Karo, Kabanjahe. (Foto: Prokopim Karo)

KARO, Medikomonline.com - Pemerintah Kabupaten Karo melaksanakan upacara  peringatan Hari Pahlawan Tahun 2021 di halaman Kantor Bupati Karo, Kabanjahe, Rabu (10/11/2021).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Kapolres Tanah Karo AKBP Yustinus Setyo SIK. Tema Hari Pahlawan 2021 adalah PAHLAWANKU INSPIRASIKU.

Setelah pelaksanaan upacara peringatan Hari Pahlawan, Bupati Karo dan Wakil Bupati Karo beserta Unsur Forkopimda melanjutkan ziarah ke Makam Pahlawan Kabanjahe bersama dengan LVRI Kabupaten Karo.

Hadir dalam upacara tersebut Bupati Karo Cory S Sebayang, Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting, Dandim 0205/TK Letkol Kav Yuli Eko Hadiyanto, Kajari Karo Fajar Syahputra, Wakil Ketua DPRD Davit Kristian Sitepu, para Asisten dan kepala perangkat daerah Kabupaten Karo, unsur TNI/POLRI serta tamu undangan lainnya.

Kapolres Tanah Karo AKBP Yustinus Setyo SIK dalam membacakan amanat Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menyebutkan, semangat, tekad dan keyakinan pahlawan harusnya dapat menginspirasi dan  menggerakkan kita semua untuk mengemban misi bersejarah mengalahkan musuh bersama yang sesungguhnya, yaitu kemiskinan dan kebodohan dalam arti luas.

Kita mempunyai potensi besar dalam memenangkan perang melawan kemiskinan dan kebodohan, karena Indonesia mempunyai sumber daya alam yang melimpah dan letak geografis yang strategis, dibutuhkankannya kerja keras secara berkelanjutan dengan didukung inovasi dan daya kreativitas yang tinggi, serta semangat kewirausahaan yang pantang menyerah.

“Melalui peringatan Hari Pahlawan Tahun 2021, marilah kita bersama-sama  bahu membahu dengan penuh keikhlasan dan rasa tanggung jawab serta penghormatan atas jasa dan pengorbanan para pahlawan, memberikan kontribusi bagi bangsa dan negara sesuai kemampuan dan profesi masing-masing,” ajak Mensos.

“Kita dan para pahlawan tentu ingin anak-anak kita menjadi pemenang, untuk itu izinkan saya berbicara tidak ada yang tidak bisa, asal kita mau atau tidak,” ujar Mensos.

Tag : No Tag

Berita Terkait