Penulis: Kuswanto/Editor: Mbayak Ginting
4 Tahun lalu, Dibaca : 1376 kali
KABUPATEN BOGOR, Medikomonline.com – Kelompok Kerja
(Pokja) Wartawan Kabupaten Bogor mengadakan syukuran pindahan kantor baru di Jln
Bersih Nomor I Komplek Pusdai, Kelurahan Tengah, Kecamatan Cibinong, Kabupaten
Bogor, Pemda Kabupaten Bogor, Kamis (30/7/2020).
Ketua Pokja
EM Liswandi dalam sambutannya mengatakan, “Alhamdulilah bersukur kita punya
kantor baru dan tak lupa ucapan banyak terima kasih kepada Pemda Kab Bogor yang
telah memfasilitasi gedung milik pemda untuk dipakai kantor pokja baru.”
Liswandi
menambahkan, dengan adanya kantor Pokja baru, mudah-mudahan menjadi spirit
untuk lebih aktif lagi memajukan Pokja dan lebih aktif lagi semua untuk
berkarya jurnalistik dan tempat berkumpul bekerja seorang kuli tinta atau
jurnalis.
“Di sini tidak
meliahat suku, agama, ras. Kita
semua tetap bersatu bersama sama untuk kemajuan Pokja Kabupaten Bogor,”
ujarnya.
Ke depannya Ketua
Pokja akan membuat biro dari setiap media Kabupaten Bogor untuk setiap
media mempunyai ruangan masing-masing permedia dan perbiro. “Supaya kantor Pokja
ini digunakan dan dirawat karena sudah dikasih kepercayaan dari pemda untuk ditempati
oleh Pokja Kabupten Bogor,” ungkap Liswandi.
Acara syukuran
kantor baru Pokja ini dihadiri Ketua PWI Kabupaten Bogor H Subagio dan Sekretaris
Nuropik dan aggota Pokja. Dalam sambutannya, Ketua PWI Kabupatem
Bogor H Subagio mengatakan terima kasih banyak kepada Ketua Pokja EM Liswandi
yang sudah mengundang dirinya dalam acara syukuran pindahan kantor baru Pokja.
“Saya
dilahirkan di Pokja dan dibesarkan di Pokja. Saya juga orang pokja. Ketua
Pokja sangat kreatif, inisiatif, bekerja keras sudah mengadakan
tempat yang bagus ini sebuah bentuk keberhasilan Ketua Pokja Kabupaten
Bogor. Saya titip pesan kepada teman-teman semua Pokja jangan sampai
karena nilai serupiah kita sama teman jadi jauh atau pecah,” kata Subagio.
“Teman-teman
semua pelihara dan rawat gedung ini. Sudah dikasih kepercayaan,
mudah-mudahan hati dan pandangan ke depan lebih cerah. Saya pesan jangan pecah
karena uang serupiah sama teman-teman yang lain. Dijaga tali silaturohmi
persaudaraan antara kita semua,” ungkapnya.
Dalam acara syukuran pindah ke kantor baru, acara syukuran
ditutup dengan membaca doa yang dipimpin oleh Sopwan Ali. Acara syukuran
pindah kantor baru Pokja berjalan lancar.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer