Penulis: Herz_Medikom/Editor: Mbayak Ginting
3 Tahun lalu, Dibaca : 940 kali
JAKARTA, Medikomonline.com - Kadirbinmas
Polda Metrojaya AKBP Badya Wijaya menyambangi Pos Kamling di Kampung Tangguh Jaya RW.02, Jalan Pintu
Air V RT.05/02, Kel. Pasar Baru, Kec. Sawah Besar, Jakarta Pusat,
Sabtu (12 Juni 2021). Kadirbinmas didampingi Kasubdit
Bin Polmas dalam rangka pemantauan kegiatan awak Pos Kamling di wilayah
Kampung Tangguh untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap gangguan
kamtibmas guna mendukung Kampung Tangguh yang diharapkan selama pendemi
Covid-19.
Kegiatan
tatap muka bersama warga berjalan lancar sekaligus dilanjutkan dengan penyerahan
bantuan dari Kapolda Metro Jaya berupa 1.000 pcs
Masker Medis & 500 pcs Masker Kain serta bingkisan dari Kapolda Metrojaya.
Dalam
sambutannya, Kadirbinmas Polda Metrojaya menyampaikan
bahwa kita harus mendukung Program
Prioritas Kapolri yaitu menindak segala bentuk tindakan premanisme. Keberadaan
Pos Kamling Kampung Tangguh Jaya dan terbentuknya PPKM merupakan wujud integrasi
3 (tiga) pilar TNI, POLRI dan Pemerintah. Hal
ini harus menjadi penggerak untuk selalu terciptanya situasi Kamtibmas yang
kondusif khususnya pada pengendalian Covid 19.
“TNI,
Polri dan masyarakat agar selalu bersinergi dan berperan aktif. Jangan
sampai terjadi klaster – klaster baru seperti di beberapa
lokasi dengan data terbaru jumlah covid-19 di DKI dengan
angka tertinggi 2.245," ujar AKBP Badya
Wijaya.
Badya Wijaya juga
menyampaikan, zona merah positif covid-19 di kampung warga RT 01, RW 13 ini ada
kurang lebih 123 orang,
reaktif 11 orang, isolasi mandiri 4 orang,
dirawat 7 orang, sembuh
111 orang dan meninggal 1 orang.
Ini harus
menjadi perhatian semua pihak atau masyarakat untuk selalu berhati-hati
pada penyebaran virus covid-19 yang tak terlihat
secara kasat mata. Untuk itu, mari semua warga
sama-sama melaksanakan dan mendukung Program
Vaksinasi.
“Kita
butuh bantuan masyarakat untuk memperkuat PPKM di wilayah di RW 02 Pasar Baru,
harus diberdayakan sebagai wujud peran warga ikut mencegah penularan covid-19
dan tetap selalu menerapkan gelora 3T dan 5M,” tegas Badya Wijaya.
Selain Kadirbinmas
Polda Metrojaya, turut hadir Kaposkamling RW 02 Ahmad,
Kapolsek Sawah Besar AKP Maulana Mukarom SE SIK,
Wakapolsek AKP Mukti Ali, Kanit Provos Polsek Ipda Syafrizal, Babinkamtibmas
Aipda Bambang, Kasipem Iskandar mewakili Lurah Pasar Paru, Babinsa Pelda Ujang
Sari, Ustad H Iksan dan para
Ketua RT serta Anggota Kamling RW 02.
Kegiatan ini
berjalan dengan aman, tertib dan lancar dengan menerapkan protokol physical distancing.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer