Penulis: IthinK
3 Tahun lalu, Dibaca : 783 kali
BOGOR,
Medikomonline.com
- Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat mengunjungi RSUD Ciawi Bogor untuk
mengetahui realisasi Dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Provinsi Jawa Barat.
Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat,
Iwan Suryawan mengatakan penerimaan dan pengelolaan dana PEN yang disalurkan ke
RSUD ternyata berbeda-beda.
"Ini merupakan pengembangan informasi
dari pelaksanaan PEN yang diberikan kepada RSUD Ciawi. Dari hasil pertemuan ini
semakin memperluas khasanah dan substansi kami dalam pengelolaan PEN, ternyata
penerima PEN di masing-masing RSUD berbeda-beda juga pengelolaannya," ucap
Iwan di RSUD Ciawi, Kabupaten Bogor. Jumat, (4/6/2021).
Iwan menyebutkan, hasil dari pertemuan ini
akan menjadi perhatian Komisi V untuk selanjutnya dituangkan dalam formulasi
pengelolaan dan penanganan dana PEN.
Setelah sebelumnya, pada tahun 2020
penggunaan dana PEN dirasakan terlalu mendesak dari segi waktu, sehingga dalam
penggunaannya terjadi perbedaan pengelolaan pada setiap penerima dana tersebut.
"Mudah-mudahan di tahun 2021, PEN
ini masuk di anggaran murni dan mudah-mudahan tidak ada kendala yang berarti.
Seperti yang kita temui saat ini akan meringankan, seperti tujuan
diberikannya (PEN)," tegasnya.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer