Penulis: Mbayak Ginting
4 Tahun lalu, Dibaca : 1497 kali
BANDUNG, Medikomonline.com - Komisi
II DPRD Jawa Barat melakukan kunjungan kerja ke UPTD Balai Pengujian Mutu dan
Keamanan Pakan Ternak Cikole di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (25/09/2020).
UPTD ini berada di bawah Dinas Ketahanan Pangan dan Perternakan Provinsi Jawa
Barat.
Anggota
Komisi II DPRD Jawa Barat Tobias Ginanjar Sayidina mengatakan, tidak adanya
anggaran Balai Pengujian Mutu dan Keamanan Pakan Ternak Cikole untuk membeli bahan
kimia yang sangat diperlukan untuk pengujian mutu dan kemanan pakan ternak
sangat memprihatinkan.
Ke
depan, Tobias berharap Pemerintah Provinsi Jawa Barat bisa lebih meningkatkan
peralatan laboratorium yang diperlukan Balai Pengujian Mutu dan Keamanan Pakan
Ternak ini.
Lanjut
Tobias, saat ini banyak sekali pakan ternak palsu yang berada di bawah standar
yang telah ditentukan. Sehingga keberadaan UPTD Balai Pengujian Mutu dan Keamanan
Pakan Ternak Cikole sangat penting untuk meminimalisir pemalsuan pakan ternak
tersebut.
Komisi II DPRD Jawa Barat melakukan kunjungan kerja ke UPTD Balai Pengujian Mutu dan Keamanan Pakan Ternak Cikole di Lembang, Kabupaten Bandung Barat. (Foto: Humas DPRD Jabar)
Sedangkan
Anggota Komisi II DPRD Jawa Barat Faizal Hafan Farid mengatakan, Balai
Pengujian Mutu dan Keamanan Pakan Ternak Cikole ini melayani pengujian mutu
pakan dan keamanan dari seluruh Indonesia. Untuk itu, perlu lebih diperhatikan
oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Jawa Barat.
“Karena
ini merupakan salah satu kontribusi dalam bentuk pelayanan, khususnya dalam
pengujian pakan ternak, karena bagus atau tidaknya ternak dilihat dari pakannya,”
katanya.
Selain
itu, kata Faizal, peningkatan sumber daya manusia dan laboratorium juga harus
menjadi perhatian dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
Ke
depannya, Komisi II akan mendorong agar
anggaran yang dibutuhkan pada tahun 2021 mendatang bisa lebih ditingkatkan.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer