Penulis: IthinK
3 Tahun lalu, Dibaca : 825 kali
JAKARTA,
Medikomonline.com - Dalam rangka penyusunan kerjasama
pemanfaatan Tempat Pengolahan dan Pemrosesan Akhir Sampah (TPPAS) Regional
Legok Nangka, Panitia Khusus (Pansus) II DPRD Jawa Barat berkonsultasi dengan
Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Bappenas yang dilaksanakan
secara virtual di Kantor Badan Penghubung Provinsi Jawa Barat, DKI Jakarta,
Kamis (03/06/2021).
Ketua Pansus II DPRD Jawa Barat Abdy Yuhana mengatakan, sebagai
salah satu proyek strategis nasional TPPAS Regional Legok Nangka hadir sebagai
upaya untuk menanggulangi permasalahan sampah di 6 pemerintah kabupaten dan
kota.
Adapun 6 pemerintah kabupaten/kota tersebut di antaranya
Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kota Cimahi,
Kabupaten Sumedang, dan Kabupaten Garut.
“TPPAS Regional Legoknangka ini merupakan proyek
strategis nasional dalam upaya menanggulangi sampah khususnya di wilayah
Bandung Raya dan harus berbasis PSEL,”
kata Abdy Yuhana usai memimpin
kunjungan kerja Pansus II di Kementerian Perencanaan Pembangunan
Nasional/Bappenas, Kamis (03/06/2021).
“Namun setelah kami konsultasi dengan Bappenas, kami
menemukan titik temu bahwasannya dengan konsep Kerjasama Pemerintah dengan
Badan Usaha (KPBU) dimungkingkan masih bisa dilakukan open teknologi. Artinya
masih terbuka ruang bagi teknologi yang lain untuk bisa difungsikan di TPPAS
Regional Legoknangka ini dan tidak akan menyalahi aturan yang sudah ada,”
tambahnya.
Setelah pihaknya melakukan konsultasi dengan Kementerian
PPN/Bappenas, Pansus II akan segera melakukan komunikasi lanjutan dengan Pemerintah
Provinsi Jawa Barat dan pemerintah
daerah terkait tentang rencana pengaoperasiaan TPPAS Regional Legok Nangka.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer