Penulis: IthinK
2 Bulan lalu, Dibaca : 106 kali
KABUPATEN BANDUNG,
Medikomonline.com - Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Nia Purnakania melaksanakan
Sosialisasi Perda (Sosperda) No 2 tahun 2022 tentang Desa Wisata bertempat di
Hotel Karasak Santun Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Minggu (12/1/2025)
Dalam kegiatan tersebut Nia menyampaikan Kabupaten Bandung
memiliki potensi untuk pengembangan desa wisata sekaligus ditetapkan sebagai
desa wisata terbanyak di Jawa Barat.
"Potensi untuk pengembangan desa wisata di Kabupaten
Bandung ini puangnya sangat besar, pemandangan alam yang memang memiliki nilai
jual. Sehingga Kabupaten Bandung ini ditetakan sebagai desa wisata terbanyak
se-Jawa Barat," ucap Nia
Nia juga menilai, peran serta pemerintah untuk andil dalam
memfasilitasi kebutuhan penunjang tidak kalah penting. Dengan begitu, melalui
sosialisasi perda ini diharapkan potensi perekonomian di desa wilayah
masing-masing bisa maju.
"Perda desa wisata ini bertujuan agar potensi
perekonomian di desa wilayah masing masing bisa maju dan tentunya pemerintah
berdasarkan perda desa wisata ini harus memfasilitasi baik itu perijinan maupun
infrastrukturnya, mudah mudahan desa wisata ini bisa bermanfaat untuk
masyarakat yang ada disekitar wilayah desa tersebut," tambah Nia.
Lebih Lanjut, Nia berharap sosialisasi ini masyarakat dapat
mengembangkan potensi yang ada didesa masing-masing dan memaksimalkan
perekonomian melalui desa wisata
"Saya berharap sosialisasi ini masyarakat bisa
mengembangkan potensi yang ada didesanya masing-masing dengan adanya sinergitas
bersama pemerintah desa dan tentunya masyarakat secara bersama-sama untuk
memaksimalkan perekonomian melalui desa wisata," pungkas Nia.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer