Penulis: Nanang
4 Bulan lalu, Dibaca : 255 kali
SUMEDANG, Medikomonline.com - Setelah beberapa perangkat daerah dan kecamatan mendapatkan pembinaan terkait Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dari Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, kini Kamis (18/7), Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah, Perdagangan dan Perindustrian (Diskop UKMPP) yang mendapat giliran pembinaan dan evaluasi SAKIP.
Kini Pj. Bupati Sumedang melaksanakan Pembinaan dan Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) di lingkup di Aula DISKOPUKMPP, Kamis, (18/7/2024).
Kepala Diskop UKMPP Agus Kori Hidayat menyampaikan, nilai capaian SAKIP perangkat daerah yang dipimpinnya selama lima tahun terakhir mengalami trend positif dengan terus mengalami peningkatan.
Ia menjelaskan, pada tahun 2019 Diskop UKMPP meraih predikat B, Tahun 2020 mendapatkan predikat BB, kemudian dari tahun 2021 sampai dengan tahun 2023 mendapatkan predikat A atau naik satu digit dengan nilai capaian sebesar 84,31
"Alhamdulillah, dari tahun ke tahun SAKIP Diskop UKMPP mengalami peningkatan. Artinya kinerja rekan-rekan dari dinas cukup bagus dan memiliki kegigihan dalam mencapai target yang telah ditentukan tersebut," ujarnya
Pj. Bupati Sumedang Yudia Ramli mengapresiasi Kadis beserta jajaran atas capaian SAKIP yang terus mengalami peningkatan dengan menunjukkan tendensi hasil positif setiap tahunnya.
Menurutnya, peningkatan itu menunjukkan komitmen dan keseriusan dari jajaran Diskop UKMPP dalam mengimplementasikan manajemen kinerja sektor publik dan anggaran berbasis kinerja.
"Saya sampaikan apresiasi kepada Kadis beserta jajaran yang telah konsisten melakukan berbagai perbaikan sehingga capaian SAKIP setiap tahunnya terus meningkat dan di tahun 2023 berhasil mendapatkan predikat A," ujarnya.
Walaupun hasil penilaian naik, Pj. Bupati menegaskan bahwa SAKIP tidak boleh hanya difokuskan pada output dan eviden semata, tetapi harus mampu menjadi daya ungkit yang nyata terhadap kesejahteraan masyarakat Sumedang
"SAKIP harus mengubah mindset kita, bukan "business as ussual", tapi harus _out of the box_, fokus pada _outcome_ nya, bukan hanya angka, tetapi hasil yang dicapai berdampak dan bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat Sumedang," ujarnya.
Pj. Bupati meminta kepada jajaran Diskop UKMPP agar memperhatikan kesejahteraan serta keberpihakan dan pemberdayaan UMKM.
Lebih dari itu, Yudia meminta jajaran Diskop UKMPP menciptakan suasana kebatinan yang penuh kebersamaan, 'guyub' dalam membangun semangat kerja.
"Saya minta Diskop guyub, senantiasa menjaga suasana kebersamaan antara atasan dengan bawahan dalam membangun semangat kerja yang positif di lingkungan kerjanya," pungkasnya. (Nanang)
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer