Loading

PERESMIAN DAN PEMBUKAAN POS JAGA PERLINTASSAN KERETA API


Reporter: Soni Johari
0 Bulan lalu, Dibaca : 140 kali


Pos jaga perlintasan palang kereta api di Jalan Amubawa Sasana

SUKABUMI, Medikomonline Pemerintah Kota Sukabumi melalui Dinas Perhubungan Kota Sukabumi meresmikan dan membuka pos jaga perlintasan palang kereta api di Jalan Amubawa Sasana Kelurahan Nanggeleng Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi, Senin 22/12/2025. Kegiatan tersebut dihadiri Wali Kota Sukabumi, dari Dishub beserta jajarannya, Bappeda, Polsek dan Camat, Asda, Danramil, serta undangan lainnya.

Kabid Perhubungan, Keselamatan Lalu Lintas dan Perlengkapan Jalan Dinas Perhubungan Kota Sukabumi Yanto Arisdiyanto mengungkapkan pembangunan posko pada Oktober pelaksanaan konstruksinya berbarengan dengan pengawasannya menggunakan konsultan. Ada dua konsultan perencana, konsultan pengawas, dan kontraktor.

Dikatakan awal mulanya kenapa dibangun, pada 25 Agustus ada kejadian pengendara sepeda motor tertabrak kereta api menigagal dunia. Pada 26 Agustusnya Dinas Perhubungan menempatkan petugas untuk menjaga perlintasan kereta api sebanyak 4 orang. Akan tetapi mereka tidak memiliki tempat untuk berteduh.

“Sesudah setahun berjalan pada September 2025 kita mengusulkan di anggaran perubahan dengan anggaran yang minim dan kita membangun insya Allah. Makanya anggaran perubahan 2025 sekarang dan kita melakukan pembangunan posko. Alhamdulilah anggaranya mencapai 78.590.000 rupiah dari APBD,” tuturnya.

Pelaksana Pembangunan CV Sagaralen

Direktur CV Sagaralen Nova Setiawan mengatakan dipercaya olah Dinas Perhubungan Kota Sukabumi untuk proses pembangunan pos jaga. Alhamdulillah pembangunan pos jaga berjalan lancer.

“Kita pun kejar-kejaran dengan cuaca karena Kota Sukabumi sering diguyur hujan pagi hingga siang tidak berhenti. Alhamdulillah selesai pembangunan posko jaga tepat waktu,” tuturnya. (Soni Johari)

 

Tag : No Tag

Berita Terkait