EPM
22 Hari lalu, Dibaca : 161 kali
DAIRI , Medikomonline.com - Sat Narkoba Polres Dairi berhasil meringkus seorang terduga pelaku narkotika jenis sabu di Desa Pamah, Kecamatan Tanah Pinem, Kabupaten Dairi, Rabu (1/10/2025).
Kasat Narkoba Polres Dairi, AKP Bram Chandra, SH., MH., mengatakan tersangka berinisial ICG alias Mangger (52) diamankan saat hendak mandi di sebuah pancuran air.
“Awalnya petugas mendapat laporan dari masyarakat terkait adanya peredaran narkoba jenis sabu di desa tersebut. Tim Opsnal langsung bergerak cepat untuk melakukan penyelidikan,” kata Bram.
Setibanya di lokasi, petugas mendapati tersangka sedang bersiap mandi lalu langsung diamankan. Saat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan 16 paket sabu yang disimpan dalam plastik klip kecil dengan total berat 3,52 gram.
Selain sabu, turut diamankan barang bukti berupa timbangan elektrik, 3 alat hisap sabu, 1 kaca pirex, 1 buah kompeng, dan uang tunai Rp 300 ribu.
“Saat ini yang bersangkutan sudah kami amankan bersama barang buktinya untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Mapolres Dairi,” jelasnya.
Kapolres Dairi, AKBP Otniel Siahaan, S.I.K., M.I.K. mengapresiasi kerja cepat jajaran Sat Narkoba sekaligus mengingatkan masyarakat untuk tidak terlibat dalam penyalahgunaan maupun peredaran narkotika.
“Kami tegaskan, Polres Dairi tidak akan memberi ruang bagi peredaran narkoba. Kami minta masyarakat turut berperan aktif memberikan informasi, karena narkoba adalah musuh bersama yang dapat merusak generasi penerus bangsa,” ujar Kapolres.
Dengan adanya dukungan masyarakat, Polres Dairi berharap wilayah hukum Kabupaten Dairi dapat tetap aman, bersih dari narkoba, serta tercipta situasi kamtibmas yang kondusif.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Indramayu Diguncang Gempa Magnitudo 4.4, Kedalaman 280 Kilometer
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back