Penulis: Deni S/Editor: Dadan Supardan
5 Tahun lalu, Dibaca : 2344 kali
KAYUAGUNG,
Medikomonline – Kepala SMPN 1 Lempuing Jaya Joni SPd MPd mengucapkan
rasa terima kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) kerena
telah mempercayainya menjadi Kepala SMPN 1 Lempuing Jaya.
“Terhitung
pada bulan Juni 2018 lalu hingga saat ini,” terangnya serasa penuh syukur saat
ditemui medikomonline.com di ruang kerjanya, Senin (02/03/2020) pagi.
Lanjut, Joni,
peserta didik di SMPN 1 Lempuing Jaya saat ini ada 730 murid dari kelas 1-3.
Dengan jumlah tenaga pendidik guru PNS 17 orang, tenaga honor 35 orang yang
terdiri dari guru, TU, dan penjaga sekolah.
Mengenai
bantuan yang telah diterima, Joni mengatakan, alhamdulillah sudah ada beberapa
bantuan di SMPN 1 Lempuing Jaya, seperti di tahun 2019 ada bantuan DAK berupa pembagunan
3 unit lokal dan rehab 6 Lokal.
“Saya sangat berterima
kasih kepada pihak-pihak yang berpartisipasi dan merealisasikannya,” imbuh Joni.
Ia berharap kedepannya
SMPN 1 Lempuing Jaya mendapat lagi bantuan berupa rehab ruang multimedia, ruang
kepala sekolah, ruang kelas 4 unit dan ruang laboratorium bahasa serta
penambahan 2 unit ruang kelas baru.
Terkait
dengan prestasi, ungkapnya, murid SMPN 1 Lempuing Jaya sudah banyak menorehkan prestasi
dalam berbagai lomba tingkat Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).
“Sementara
untuk tingkat Provinsi Sumsel, beberapa waktu lalu SMPN 1 Lempuing Jaya mendapatkan
juara 4 pada lomba Gala Siswa Indonesia (GSI),” tuturnya. ***
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer