Penulis: Mala/Editor: Mbayak Ginting
5 Tahun lalu, Dibaca : 1203 kali
SUBANG, Medikomonline.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT)
Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yang ke-74 dan Hari Guru Nasional
(HGN) tahun 2019, PGRI Compreng mengadakan berbagai perlombaan
yang diikuti siswa dan para guru, Sabtu(26/10/2019).
Menurut Ketua PGRI Compreng Ata SPd,
perlombaan yang digelar adalah lomba volly antar gugus1-3 dan korwil, laki-laki
dan perempuan.
"Kegiatan bertujuan agar terjalinnya silaturahmi antar guru-guru. Selain
itu, untuk memeriahkan hari guru dan HUT PGRI, dimana seluruh warga sekolah
ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan kegiatan. Seperti, lomba volly guru
laki-laki dan guru perempuan bergabung dalam satu tim. Perlombaan ini
mengangkat tema tentang guru dan pendidikan," ujar Ata.
Ketua PGRI Compreng menambahkan, melalui kegiatan ini para guru bisa
mengekspresikan semangatnya pada perlombaan ini. Adapun berbagai kegiatan lomba
yang diadakan ini, lanjutnya, wajib diikuti oleh guru-guru dengan mengirimkan
perwakilannya untuk berpartisipasi dalam menampilkan kebolehannya dari setiap
lomba yang diikutinya.
"Kita berharap, melalui perlombaan ini kita sebagai guru, wajib adanya
kerja sama. Baik itu dalam memberikan ilmu pendidikan kepada siswa-siswi maupun
bagi sesama guru,” tandasnya.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer