Loading

HUT Banjar Fishing Mania Gelar Mancing Ikan Mas 2,5 Kuintal dan Raih Sepeda Motor


Penulis: Herz_Cms
1 Tahun lalu, Dibaca : 377 kali


Para Pemenang Mancing Sesuai Juara Ke 1-5 (kiri_kaos angler merah) dan Ketua BFM Kota Banjar H. Nurjaman (tengah_kaca mata). (Foto : Medikomonline.com).

KOTA BANJAR, Medikomonline.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Banjar Fishing Mania (BFM) yang ke 3 Kota Banjar, Propinsi Jawa Barat menggelar mancing akbar ikan mas hitam (kancra) di bendungan Sungai Citanduy Kota Banjar, Minggu pagi (01/10/2023).

Sebanyak dua setengah (2,5) kuintal ikan kancra ukuran kecil sekilo 4-7 ekor dimasukan ke Irigasi Sungai (Bendungan) Citanduy, Kota Banjar. 

Diikuti oleh kurang lebih dua ratus lima puluhan (250) peserta mancing mania tumpah ruah dari berbagai wilayah.

Peserta lomba berlomba-lomba banyakan total mendapat ikan dengan satu joran (jeujeur_sunda) dan mata kail maksimal tiga.

Juara pertama memperebutkan hadiah 1 unit Sepeda Motor Mio bekas dan tropi, juara ke 2 Kulkas satu pintu dan Tropi, juara 3 sepeda gunung, juara 4 TV dan juara ke 5 uang pembinaan sebesar lima ratus ribu rupiah (Rp. 500.000) serta doorpize sepeda motor bekas dan ratusan hadiah lainnya.

Kegiatan tersebut bertujuan terbangunnya jalinan tali silaturahmi antar pehobi mancing mania.

Hal ini disampaikan Ketua BFM Kota Banjar, H. Nurjaman yang akrab disapa Jimat/Panjul bagi kalangan pemancing mania di Kota Banjar.

Foto : Ratusan Mancing Mania Tengah Serius Memancing Meski Berpanas_panasan Dibawah Terik Matahari. (foto : Medikomonline.com).

"Selain bertujuan membangun tali silaturahmi antar pehobi mancing, acara bentuk syukuran sekaligus hiburan rakyat khususnya bagi para pemancing mania dalam rangka momentum HUT BFM Kota Banjar yang ketiga,"ujarnya.

Rasa terima kasih H. Nurjaman sampaikan bagi para pendukung dan yang sudah membantu atas kelancaran dan tetselenggaranya gelaran mancing akbar.

"Mudah-mudahan persaudaraan antar sesama pehobi mancing mania ini makin terbangun silaturahmi baik dari Kota Banjar, Ciamis, Pangandaran, Tasik, Bandung hingga Jawa Tengah semakin erat.

Meski usia BFM baru 3 tahun, namun baginya ini merupqkqn kebanggaan tersendiri berkat kesolidan pengurus dan semua anggota kegiatan akbar mancing ini bisa terselenggara.

Menurutnya gelaran pertama ini tidak jauh dari kata sempurna namun kita bahagia antar sesama  hobi mancing ini dapat bersilatirahmi.

"Dirinya pun meminta maaf jika selama menyelenggarakan masih banyak kekurangan, "katanya.

"Kekurangan ini menjadi perbaikan kita kedepan. Mudah-mudahan tahun berikitnya bisa terlaksana kembali dengan kata jauh lebih baik apa yang diharapkan semua, "pungkasnya 

"Juara Kesatu Diraih dari Rancah Ciamis"

Juara pertama di raih Oca dari Kecamatan Rancah, Ciamis sebanyak 47 ekor di lapak 50. Juara kedua diraih Cecep (Deden_anak) dari Banjarsari Ciamis sebanyak 33 ekor di lapak 244, ketiga Deri sebanyak 27 ekor di lapak 44, juara keempat diriah KMC di lapak 10 sebanyak 26 ekor dan juara kelima diraih Yado dilapak 54 mendapat ikan sebanyak 24 ekor.

Acara berjalan dengan lancar tanpa ada kendala fatal apapun dan dianggap sukses.

Tag : No Tag

Berita Terkait