Loading

PT. Jui Shin Indonesia Peduli Masyarakat dengan Bagikan 1.500 Paket Sembako


Penulis: Manah Sudarsih/Editor: Mbayak Ginting
3 Tahun lalu, Dibaca : 845 kali


Perwakilan manajemen PT. Jui Shin Indonesia saat memberikan bantuan sembako yang diterima langsung masyarakat.

BEKASI, Medikomonline.com -  PT. Jui Shin Indonesia, Desa Bojongmangu, Kecamatan Bojongmangu, Kabupaten Bekasi yang memproduksi semen membagikan 1.500 paket sembako kepada masyarakat di sekitar perusahaan. Pembagian paket tersebut sebagai kepedulian perusahaan, sekaligus untuk meringankan beban masyarakat di tengah pandemi korona Covid'19. Pembagiannya untuk lima desa di dua wilayah kabupaten, yaitu Kabupaten Bekasi dan Karawang.

Humas PT. Jui Shin Indonesia Asep Somantri (Jasan) mengatakan, kegiatan pembagian paket sembako oleh perusahaan terhadap masyarakat di sekitarnya sebagai bentuk kepedulian. Sekaligus untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid'19 untuk Desa Tamansari, Mulangsari dan Ciptasari Kabupaten Karawang dan Desa Bojongmangu serta Desa Karangmulya Kabupaten Bekasi. Pembagiannya dilaksanakan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H / 2021 M, kemarin.

"1.500 paket sembako yang terdiri dari 5 Kg beras, satu liter minyak goreng dan sirup, dibagikan langsung kepada masyarakat di lima desa yang disaksikan RT setempat," katanya kepada Medikomonline.com, kemarin.

Humas PT.Jui Shin Indonesia saat memberikan paket sembako di Dusun 4 Desa Tamansari Kabupaten Karawang.

Terpisah, Perwakilan Manajemen PT. Jui Shin Indonesia Ediman menegaskan, bantuan paket sembako ini selalu dilakukan oleh perusahaan setiap tahunnya yang dilaksanakan menjelang lebaran. Selain itu, perusahaan pun memberikan hewan kurban menjelang hari raya idul Adha dan pemberian semen kepada masyarakat untuk pembangunan sarana ibadah dan umum.

"Pemberian bantuan tersebut sebagai program CSR nya perusahaan, dan merupakan kepedulian perusahaan terhadap masyarakat sekitarnya mejelang hari raya idul Fitri dimasa pandemi korona yang belum berakhir," tandasnya.

Ketua RT Rantau Panjang Desa Bojongmangu menegaskan, pemberian bantuan dari PT. Jui Shin sekitar 1.500 paket yang dibagikan, dan merupakan kepedulian terhadap masyarakat di sekitar lingkungan perusahaan. Apalagi pemberian tersebut menjelang hari raya idul Fitri. Tentunya sangat bermanfaat dan dibutuhkan oleh masyarakat khususnya masyarakat disekitar perusahaan.

"Insya Alloh bantuan tersebut bermanfaat, dan menjadi contoh bagi perusahaan yang lainnya di sekitarnya," pungkasnya.  


Tag : No Tag

Berita Terkait