Manah
4 Bulan lalu, Dibaca : 145 kali
BEKASI, Medikomonline.com - Dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat diwilayah Pebayuran, Kapolsek Pebayuran bersama Danramil 11 Pebayuran beserta Unsur Kecamatan Pebayuran, melaksanakan pengamanan perayaan natal bertempat di Gereja Bethel Indonesia (GBI-Sion) Kampung Pisang Sambo RT 016 RW 06 Desa Karangharja Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi, pada Rabu (25/12/2024).
Kegiatan pengamanan tersebut dihadiri Kapolsek Pebayuran AKP Hotma Sitompul S.H.,MH, Danramil 11 Pebayuran Kapten Inf, Sayuti Pradodo, Anggota Piket Fungsi Polsek Pebayuran, Anggota Koramil 11 Pebayuran dan Satpol-PP Kecamatan Pebayuran Serta Sekretaris Desa Karangharja.
AKP Hotma Sitompul S.H.,MH dalam sambutannya mengatakan puji syukur pada hari ini terlaksana perayaan Natal di Gereja Bethel Indonesia (GBI-Sion) dengan berjalan lancar dan aman.
"Sekali lagi saya perwakilan dari Muspika Kecamatan Pebayuran mengucapkan selamat natal 2024 dan menyongsong tahun baru 2025," ujar AKP Hotma Sitompul SH. MH.
Semoga acara perayaan Natal damai suka cita dan kesederhanaan selalu menaungi kita semua dan dapat bapak ibu sekalian merefleksikan damai suka cita dan kesederhanaan tersebut, kepada masyarakat sekeliling kita.
"Sehingga kita bisa menjadi berkat ke sodara-sodara kita yang lainnya," ucap AKP Hotma Sitompul S.H.,MH, dalam sambutannya.
Lebih lanjut, AKP Hotma Sitompul S.H.,MH, menjelaskan satu pesan Kamtibmas dan selaku muspika kecamatan pebayuran, tentu saja mengharapkan kepada jemaat GBI-SION, tetap menjalin toleransi mengedepankan tenggangrasa terhadap masyarakat sekitar yang beragama di lingkungan GBI - SION.
"Bahwa pengamanan perayaan Natal ini merupakan bagian dari tugas TNI-Polri, dalam menciptakan situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif diwilayah Kecamatan Pebayuran," pungkas AKP Hotma Sitompul S.H.,MH. (Manah)
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer