Penulis: Kuswanto
1 Tahun lalu, Dibaca : 502 kali
JAKARTA, Medikomonline.com — Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Hidayatullah
menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) yang digelar intensif sehari
secara hybrid diikuti oleh seluruh pengurus LBH Hidayatullah se-Indonesia
berpusat acara di Gedung Pusat Dakwah Hidayatullah, Jln. Cipinang Cempedak
I/14. Otista, Polonia, Jakarta, Ahad, 19 Sya’ban 1444 (12/3/2023).
Pembukaan
Rakornas oleh Kabid Bidang Pembinaan dan Pengembangan Organisasi DPP
Hidayatullah Asih Subagyo sekaligus juga dihadiri oleh Pembina LBH Hidayatullah
Muhammad Arfan AU.
Asih
Subagyo dalam sambutannya berharap LBH Hidayatullah tetap berjalan sesuai ciri
khasnya dalam mendampingi dai dan ulama bersinergi dengan elemen masyarakat
yang lain untuk membangun negara hukum yang berkeadilan.
“Rakornas
ini juga diharapkan sebagai alat untuk mensukseskan empat kata kunci program
yakni legislasi, edukasi, advokasi, dan rehabilitasi,” kata Asih.
Dalam
pada itu, Asih mendorong LBH Hidayatullah harus tetap menjadi kepanjangan
tangan organisasi Hidayatullah dalam memberi layanan hukum sebagai media dakwah
di tengah masyarakat. “LBH Hidayatullah adalah media dakwah,” tandasnya.
Sementara
itu, Direktur LBH Hidayatullah Pusat, Dr. Dudung A. Abdullah, dalam sambutannya
di kesempatan yang sama mengungkapkan bahwa Rakornas ini adalah satu langkah
menguatkan kiprah dan memantapkan penataan organisasi LBH Hidayatullah.
Dudung
menyebutkan, pada 5 tahun kedua LBH Hidayatullah yang didirikan pada tahun 2016
sudah melewati masa perintisan 5 tahun pertama.
“Sekarang
lima tahun kedua adalah penataan organisasi dan lima tahun ketiga nanti adalah
masa pengembangan organisasi,” katanya.
Dalam
perlangkahan berikutnya, lanjut Dudung, LBH Hidayatullah diharapkan menjadi
salah satu lembaga hukum yang turut serta membangun negara hukum yang berkeadilan
melalui mekanisme pendampingan dai dan ulama untuk mendapatkan keadilan.
Total
peserta yang hadir sebanyak 44 orang yang merupakan perwakilan dari 14 LBH
wilayah provinsi yang telah terbentuk serta dari pusat konsultasi hukum
Muslimat Hidayatullah.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer