Loading

IPJI Ciamis Dapat Penghargaan Langsung dari Kapolda Jawa Barat “Polda Jabar Sambangi Daerah/Kota Sembari Pantau Gelaran Vaksin & Berikan Penghargaan”


Penulis: Herz_Ciamis/Editor: Dadan Supardan
2 Tahun lalu, Dibaca : 1102 kali


Kapolda Jawa Barat, Irjen, Pol. Suntana, M.Si. memberikan keterangan di hadapan para jurnalis di Alun-Alun Ciamis, Rabu (08/12/2021) usai memberikan penghargaan kepada unsur profesi jurnalis, relawan

KAB. CIAMIS, Medikomonline.com – Kepala Kepolisian Daerah Jawa Barat Irjen Pol. Drs. Suntana, M.Si., yang baru menjabat ini langsung melakukan kunjungan kerja ke beberapa daerah/kota di wilayah Provinsi Jawa Barat. Rabu, (08/12/2021) beserta jajarannya ke wilayah hukum Polres Ciamis, sebelumnya ke daerah Kota Banjar.

Kunjungannya pun sekaligus meninjau pelaksanaan vaksinasi di kawasan Alun Alun Kota Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Kedatangan Kapolda beserta rombongan disambut langsung oleh Bupati Ciamis H. Herdiat Sunarya, Kapolres Ciamis AKBP Wahyu Broto Narsono Adhi, S.I.K., Dandim 0613/Ciamis Letkol Czi Dadan Ramdani, S.Sos., M.A.P., dan Sekretaris Daerah Kabupaten Ciamis H. Tatang. Selain itu tampak hadir para pejabat utama Polres Ciamis.

Kapolda langsung meninjau ke lokasi Gebyar Vaksin, Rabu (08/12/2021) di Alun-Alun Ciamis.

Pada kesempatan tersebut, Kapolda beserta rombongan meninjau pelaksanaan vaksinasi, dari mulai tahapan pendaftaran hingga tempat observasi. Selain itu Kapolda juga memberikan penghargaan kepada masyarakat yang telah berperan aktif mendukung program percepatan vaksinasi.

Kapolda Jabar Irjen Pol. Drs. Suntana, M.Si., menyampaikan rasa terima kasih yang tak terhingga kepada seluruh masyarakat dan elemen yang turut menyukseskan program vaksin.

“Sebagai rasa terima kasih kami sengaja memberikan apresiasi langsung kepada elemen masyarakat baik organisasi wartawan, relawan, para akademisi yang turut serta menyukseskan program vaksinasi. Selama ini, kami beserta jajaran memantau terus perkembangan vaksinasi sehingga kami mencatat momen-momen penting. Pemberian penghargaan ini pun suatu wujud apresiasi dan rasa terima kasih dari pemerintah kepada masyarakat dan rekan-rekan lain yang turut mendukung program vaksinasi,” ungkapnya.

Di hadapan wartawan, Kapolda menyampaikan, semua merupakan bagian upaya menghentikan penyebaran covid 19. Bagaimana pun juga, vaksinasi ini sangatlah penting dan perlu terus disosialisasikan dan dilakukan.

“Pemberian penghargaan ini pun hanya perwakilan saja, pada prinsipnya kami menghargai apa yang dilakukan masyarakat dalam rangka mendukung program vaksinasi dalam rangka meningkatkan imunitas dari Covid-19," terang Kapolda. 

Sekjen IPJI Ikatan Penulis dan Jurnalis Indonesia DPC Kabupaten Ciamis, Heru Pramono mewakili Ketua DPC IPJI Ciamis, Arif Ma’ru menerima langsung penghargaan dari Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol. Sutiana, Rabu (08/12/2021).

Sementara itu, Bupati Ciamis H. Herdiat Sunarya menyampaikan rasa syukur, bangga dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Kapolda Jawa Barat telah melaksanakan kunjungan kerja pertamanya di Kabupaten Ciamis. Terkait percepatan vaksinasi, Bupati mengaku bahwa Forkopimda sangat solid bahu membahu membantu untuk menyukseskan program tersebut.

"Kunjungan ini sungguh luar biasa dan membanggakan bagi kami masyarakat Kabupaten Ciamis. Alhamdulillah kami rekan-rekan Forkopimda sangat solid bahu membahu untuk pelaksanaan vaksinasi. Sangat luar biasa bantuan dari TNI-Polri untuk mencapai sesuai target yang sudah dicapai. Kita mencapai 70 persen pada akhir bulan ini dan bulan depan insya Allah akan berada di level 1," kata H. Herdiat.

Ketua IPJI DPC Kabupaten Ciamis, Arif Ma’ruf melalui Sekjen IPJI, Heru Pramono yang mendapat penghargaan langsung dari Kapolda Jabar mengatakan rasa syukur dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat yang sudah divaksin.

“Kami memang sejak awal usai ada pertemuan dengan Pemda Ciamis pada waktu itu, kami langsung melakukan rapat internal IPJI dan terus kami sepakat melakukan gebyar vaksin ke beberapa daerah hingga ke pelosok daerah. Kami turun langsung tanpa minta bantuan anggaran pemerintah dalam melaksanakan gelaran vaksin. Kami selalu koordinasi dengan TNI, Polri dan Pemda Ciamis demi suksesnya pemberian vaksin,” tutur Heru.

Ia mengucapkan terima kasih kepada Kapolda yang baru ini telah sigap memantau perkembangan langsung gelaran vaksin di beberapa daerah. “Dan kami jujur saja tidak tahu akan mendapat penghargaan langsung ini. Tentu ini pun seperti mendapat kabar baik, usai IPJI masuk nominasi penerima penghargaan,” imuhnya.

Heru berpesan, bagi yang belum divaksin masih ada waktu hingga akhir tahun bulan Desember agar cepat segera ikut divaksin. Mengingat wabah covid ini jangan dianggap sepele, apalagi kini sudah ada beredar isu virus varian baru yang keganasannya melebihi dari virus delta.

“Untuk itu, tetap kedepankan protokol kesehatan dan masyarakat yang belum divaksin agar sekiranya bisa divaksin,” harapnya.

Keluarga besar IPJI Kabupaten Ciamis


Tag : No Tag

Berita Terkait