Loading

Jabatan Kasat Lantas Polres Indramayu Diserahterimakan Dari Abdurrohman Hidayat Kepada Rizky Aulia Pratama


Reporter: Yonif - Editor: Yonif
2 Bulan lalu, Dibaca : 176 kali


Alih tugas, Jabatan Kasatlantas Polres Indramayu diserahterimakan dari AKP Abdurrohman Hidayat kepada AKP Rizky Aulia Pratama (Foto: Ist)

Jabatan Kasat Lantas Polres Indramayu Polda Jabar Diserahterimakan Dari Abdurrohman Hidayat Kepada Rizky Aulia Pratama

Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo :  Pergantian Jabatan Merupakan Hal Wajar Dalam Organisasi Kepolisian

Kamis, 6 Februari 2025 | 07:09 WIB

INDRAMAYU, MEDIKOMONLINE.COM Jabatan Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Indramayu, Kamis (30/01/2025) yang baru lalu diserahterimakan dari AKP Abdurrohman Hidayat kepada pejabat yang baru AKP Rizky Aulia Pratama. 

AKP Rizky Aulia Pratama sebelumnya menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Sumedang. Sedangkan AKP Abdurrohman Hidayat beralih tugas menjadi Kasat Lantas Polres Karawang. 

Pergantian dilakukan saat upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kasat Lantas di Lapangan Apel Polres Indramayu. Upacara dipimpin Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo.

Tampak hadir pada Sertijab itu, pejabat utama (PJU) Polres Indramayu, perwira, Kapolsek jajaran, anggota Bhayangkari Cabang Indramayu, serta personel dan ASN Polres Indramayu. Dalam rangkaian upacara, dilakukan pengambilan sumpah jabatan dan penandatanganan Berita Acara Sertijab.

Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo dalam amanatnya menyampaikan bahwa pergantian jabatan merupakan hal wajar dalam organisasi Kepolisian sebagai bagian dari pembinaan karir, promosi, serta penyegaran dalam tugas. 

"Saya mengucapkan selamat datang kepada AKP Rizky Aulia Pratama. Segera menyesuaikan diri dan laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab," ujar Kapolres. Tak lupa, Kapolres juga menyampaikan apresiasi kepada AKP Abdurrohman Hidayat atas dedikasi dan pengabdiannya selama bertugas di Polres Indramayu. 

"Selamat bertugas di tempat yang baru kepada AKP Abdurrohman Hidayat. Jadikan pengalaman di Polres Indramayu sebagai bekal berharga dalam pengabdian selanjutnya," pesannya.*** (HYF)

Editor : Yonif

Tag : No Tag

Berita Terkait