Penulis: Iwan Gunawan/Editor: Mbayak Ginting
4 Tahun lalu, Dibaca : 1376 kali
BEKASI, Medikomonline.com – Tim Futsal RT 01 meraih trofi bergengsi sebagai juara
satu dalam pertandingan tutsal tingkat anak-anak SD yang digelar di Perum Taman
Firdaus Satu RW 11 Desa Cibarusah, Kota Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi.
Akhirnya
Tim Futsal anak-anak menjadi juara satu setelah menumbangkan lawannya dari Tim
Futsal anak-anak Blk C RT.04.
Dalam
duel yang seru hari Sabtu sore (22/08/2020) bertempat di lapangan Bulutangkis Blk
C RT 03, Tim Futsal RT 01 melibas lawannya Tim Futsal Blk C RT 04 dengan skor
3-0.
Dipadati
penonton walaupun luas lapangan yang kurang memadai, namun pertandingan antara
kedua Tim sangat menarik untuk ditonton. Skor babak pertama Tim Futsal anak- anak
RT 01 unggul 1-0 berkat gol yang disarangkan Yusuf pemain muda masa depan
harapan orang tuanya dan juga warga Perum Taman Firdaus Residence Satu. Dengan
tembakan yang keras dari kaki Yusuf, bola meluncur sangat deras ke gawang
lawan.
Babak
pertama selesai, fase istirahat pelatih Tim Futsal anak-anak RT.01 Blk. A Irfan
Ramadhan mengintruksikan anak buahnya untuk terus menyerang dan menjaga
pertahanan. Pemain Futsal anak-anak RT.01 blk. A belum ada yang digantikan.
Raih Trofi Juara 1 Lomba Futsal Tingkat Anak-Anak RT 01 Taman Firdaus Residence.
Babak
kedua dimulai wasit pertandingan Futsal Andre langsung meniup peluit. Berkat
kerjasama yang kompak, Tim Futsal anak-anak dari RT 04 Blk. C keteter dengan serangan
dan tembakan keras dari Yusuf cs membuat pemain Futsal anak-anak Blk. C tak
perdaya dan gol pun bersarang lagi ke gawang anak-anak Blk. C skor bertambah
2-0.
Tak
patah semangat anak-anak Blk. C pun menyerang habis-habisan. Tampil apik terus
menyerang, tembakan yang dilesakan ke gawang Fires dari Tim Futsal Blk. A
selalu dimentahkan.
Begitu
tembakan yang dilesakan dari Tim Futsal anak-anak Blk. A kembali bersarang di gawang
Blk. C skor pun berubah menjadi 3-0. Tak bertahan lama dari kebobolan yang
ketiga kalinya dan skor pun tidak bertambah lagi tetap 3-0 untuk anak-anak Blk A,
akhirnya pertandingan selesai dan wasit Andri meniup peluitnya pertanda telah
berakhirnya pertandingan.
Untuk
menjaga sportifitas, kedua pemain bersalaman photo bersama dengan panitia
pertandingan Futsal RW. 11.
Trofi
dan hadiah diserahkan langsung oleh panitia kepada juara satu, dua dan tiga.
Yang pertama untuk juara satu diserahkan langsung oleh Kepala Desa Cibarusah
Kota Iwan Setiawan kepada Tim Futsal anak-anak dari RT.01 kepada kapten tim
dengan hadiah berupa uang Rp300 ribu, trofi berupa piala dan piagam.
Hadiah
juara kedua diserahkan oleh Ketua RW. 11 Beni Alip. Hadiahnya berupa uang,
piala dan piagam. Hadiah ketiga diserahkan oleh mantan Ketua RW 11 Iwan Gunawan.
Hadianya berupa uang, piala dan piagam.
Pertandingan
Futsal tingkat anak-anak usia SD ini akan dilanjutkan tahun depan. Pertandingan
Futsal ini dalam rangka memperingati HUT ke-75 dan yang akan menjadi tuan
rumahnya nanti RT 01 Blk A di wilayah RW 11.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer