Penulis: IthinK
3 Tahun lalu, Dibaca : 1031 kali
BANDUNG,
Medikomonline.com
- Fitur isolasi mandiri pada aplikasi Pusat Koordinasi dan Informasi Covid-19
Jawa Barat (Pikobar) digagas sebagai solusi bagi masyarakat yang tengah
melakukan isolasi mandiri.
Melalui fitur tersebut pasien yang tengah
melakukan isolasi, dapat melakukan konsultasi dokter secara online serta
mendapatkan paket obat dan multivitamin secara gratis.
"Saya kira ini adalah langkah yang
sangat baik, karena banyak masyarakat saat isoman di rumah kesulitan
mendapatkan obat maupun vitamin karena khawatir ketika mereka keluar rumah
mereka menularkan atau malu karena stigma negatif dari masyarakat," kata
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Tobias Ginanjar, Minggu (11/7/2021).
Namun kata Tobias, belum meratanya
sosialisasi kepada masyarakat khususnya di daerah perdesaan, menjadikan program
tersebut belum sepenuhnya dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.
"Berdasarkan hasil pemantauan, masih
banyak sekali terutama di desa-desa yang masih belum mengetahui program ini. Dan
ini tugas Pemprov Jabar juga untuk mensosialisasikan secara lebih luas lagi.
Agar masyarakat yang belum tau menjadi tau dan bisa mengakses dengan mudah obat
serta vitamin gratis yang disediakan oleh Pemprov Jabar," ujar dewan dari Dapil
Jabar III ini.
Anggota DPRD Jabar dari Fraksi Gerindra
Persatuan tersebut meminta, Pemprov Jabar gencar melakukan sosialisasi di semua
tingkat pemerintahan termasuk kepada para aparatur pemerintahan desa.
Menurutnya, bukan hanya kepada masyarakat,
tentunya Pemprov harus melakukan sosialisasi terhadap aparatur-aparatur
Pemerintahan Desa.
"Karena tidak sedikit masyarakat di desa
itu belum paham, bagaimana mengakses aplikasi dan sebagainya. Sehingga ketika
Pemprov mensosialisasikan di tingkat desa, aparatur desa bisa lebih aktif untuk
membantu masyarakat yang sedang melakukan isoman di desanya mengakses aplikasi
Pikobar dengan difasilitasi oleh pemerintah desa," ujarnya.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer