Penulis: IthinK
1 Bulan lalu, Dibaca : 65 kali
KOTA BANDUNG,
Medikomonline.com - Anggota Pengganti Antar Waktu (PAW) DPRD Provinsi Jawa
Barat dari Fraksi Golongan Karya (Golkar) Tati Supriati Irwan memiliki program
prioritas dalam bekerja sebagai wakil rakyat. Salah satunya, langsung turun ke
masyarakat untuk menyerap aspirasi.
“Setelah dilantik ini saya
langsung ngabret tugas, salah satunya turun ke masyarakat,” ujar Tati
Supriati Irwan, Kota Bandung, Kamis (6/2/2025).
Salah satu agenda kegiatan yang
akan langsung dilaksanakan yakni, melaksanakan Program Penyebarluasan Peraturan
Daerah (Perda) setelah pelantikan ini. Program Penyebarluasan Perda ini
bertujuan memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai Peraturan Daerah
(Perda) yang ada di Jabar. Tidak menutup kemungkinan dalam kegiatan tersebut
banyak aspirasi yang disampaikan masyarakat.
Terkait penugasan kata Tati
Supriati Irwan, dirinya ditugaskan di Komisi II DPRD Jawa Barat yang membidangi
sektor perekonomian. Fokus utama salah satunya akan memperjuangkan kebijakan
yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat Jawa Barat.
Bagi Tati Supriati Irwan, tugas
dan fungsi dewan bukan hanya legislasi, anggaran, dan pengawasan. Tapi harus
mau mendengarkan dan memperjuangkan kepentingan masyarakat. Memastikan
kebijakan yang dibuat pemerintah benar-benar memberikan manfaat atau langsung
dirasakan oleh masyarakat.
“Saya ingin banyak berkontribusi
untuk kepentingan masyarakat, ingin masyarakat sejahtera.Harapan saya, semoga
saya bisa menyerap dan memperjuangkan aspirasi rakyat dengan maksimal. Saya
akan bekerja keras dan memastikan setiap masukan yang diterima bisa
ditindaklanjuti dengan baik,” harapnya.
Melalui semangat baru dan
komitmen tinggi, Tati Supriati Irwan siap menjalankan tugasnya sebagai anggota
DPRD Jawa Barat demi kemajuan masyarakat Jawa Barat.
“Saya ingin memastikan kehadiran
saya di DPRD Jawa Barat ini dapat membawa manfaat nyata, bukan sekadar mengisi
kekosongan kursi,” pungkasnya.
Untuk diketahui, DPRD Jawa Barat
menggelar rapat paripurna pelantikan Anggota Pengganti Antar Waktu (PAW) DPRD
Jawa Barat Periode 2024-2029 dari Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) Tati
Supriati Irwan menggantikan Edi Rusyandi.
Pelantikan tersebut dipimpin
langsung oleh Wakil Ketua DPRD Jawa Barat MQ Iswara. Turut hadir Wakil Ketua
DPRD Jawa Barat Iwan Suryawan dan Ono Surono. Hadir pula Penjabat (Pj) Gubernur
Jabar Bey Triadi Machmudin, serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda)
Jabar.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer