hms/edie ns
6 Bulan lalu, Dibaca : 199 kali
BANDUNG, Medikomonline.com - Sebagai bentuk komitmen dan keseriusan Disdik Jabar untuk memastikan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA, SMK, SLB Provinsi Jawa Barat (Jabar) Tahun 2024 berjalan bersih, berkualitas, dan berintegritas, Dinas Pendidikan (Disdik) Jabar melakukan penandatanganan Komitmen Bersama dan Pakta Integritas di internal Disdik Jabar.
Penandatanganan tersebut dilakukan oleh Plt. Sekretaris Disdik Jabar, Kepala Bidang PSMA, PSMK, PKLK, GTK, Kepala UPTD Tikomdik, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I s.d. XIII, Kepala Subbagian Tata Usaha Sekretariat, UPTD Tikomdik, Koordinator Kepegawaian, Perencanaan, dan Humas serta perwakilan kepala SMA, SMK, SLB negeri kabupaten/kota di wilayahnya masing-masing.
Kadisdik menitipkan pesan agar semua pihak yang telah menandatangani Komitmen Bersama dan Pakta Integritas ini satu frekuensi. Sama-sama memastikan pelaksanaan PPDB di Jabar berjalan bersih, tidak ada intervensi, dan pungutan liar (pungli).
"Kita harus jujur dari awal dan kita juga harus sama-sama kuat. Mudah-mudahan kita semua diberikan kemudahan dan kelancaran sehingga kita mendapatkan solusi-solusi terbaik untuk pelaksanaan PPDB 2024 ini," pesan Kadisdik di Aula Dewi Sartika Kantor Disdik Jabar, Kota Bandung, Kamis (16/5/2024).
Kadisdik pun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah menandatangani Komitmen Bersama dan Pakta Integritas ini
"Mudah-mudahan setiap langkah kebaikan Bapak/Ibu menjadikan banyak kebermanfaatan dan kebaikan tidak hanya untuk kita, tapi juga untuk putra-putri kita dan masyarakat Jawa Barat," tutupnya.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer