Penulis:Ganda
1 Bulan lalu, Dibaca : 108 kali
KOTA CIMAHI, Medikomonline.com -- Pemerintah Kota Cimahi menggelar kegiatan Tarawih Keliling (Tarling) sepanjang bulan suci Ramadan 1446 Hijriyah/2025 Masehi.
Kegiatan tersebut untuk mempererat tali silaturahim dan kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat, sekaligus menyerahkan bantuan sosial kepada tempat ibadah untuk peningkatan sarana prasarana.
Kegiatan tarling dipimpin langsung Walikota-Wakil Walikota Cimahi Ngatiyana-Adhitia Yudisthira. Pelaksanaan tarling digelar di masjid yang terdapat di 15 kelurahan se Kota Cimahi sesuai penjadwalan.
Pelaksaan tarling perdana dilakukan Walikota Cimahi Ngatiyana di Masjid Al-Ikhlas wilayah RW 7 Kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi. Kegiatan turut dihadiri jajaran Forkopimda Kota Cimahi.
Pada kesempatan tersebut Ngatiyana mengatakan bahwa tarling di bulan ramadan merupakan agenda tahunan Pemkot Cimahi untuk mendekatkan diri dengan masyarakat.
"Lewat kegiatan ini, kami menyampaikan rencana dan program pembangunan yang akan, sedang dan sudah dilaksanakan Pemkot Cimahi. Sekaligus mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam pembangunan di Kota Cimahi," ujar Ngatiyana.
Ngatiyana menjelaskan, sebagai wahana silaturahim, tarling juga dapat menyerap aspirasi dari masyarakat, terutama untuk mempererat ukhuwah serta sinergitas antar ulama, umaro dan masyarakat mewujudkan kesepahaman dalam melanjutkan pembangunan Kota Cimahi ke depan.
"Insya allah, saya bersama Wakil Walikota Adhitia yudisthira siap membangun Kota Cimahi dengan kolaborasi antar sektor. Kami berdua bertekad membangun Kota Cimahi yang lebih baik dalam aspek sosial-ekonomi maupun infrastruktur sehingga Cimahi menjadi semakin mantap, semakin syahdu dan semakin hepi," jelas Ngatiyana.
Dalam kesempatan tersebut, Ngatiyana menyerahkan bantuan kepada DKM Al-Ikhlas untuk pemeliharaan masjid.
Juga dilakukan penyerahan bantuan dari Bank BJB dan Baznas Kota Cimahi berupa Al Quran dan berbagai kebutuhan masjid.
"Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat, khususnya dalam mendukung kegiatan di masjid," tutur Ngatiyana.
Selanjutnya, pada hari rabu tanggal 12/03/2025 Walikota Cimahi melaksanakan tarawih keliling di Masjid Hizbul Wathan, RW 13, Kelurahan Baros, Kecamatan Cimahi Selatan.
Dalam kesempatan tersebut Ngatiyana menyampaikan bahwa jabatan yang diembannya adalah amanah dari seluruh masyarakat kota Cimahi untuk memperbaiki dan memajukan Cimahi.
"Sesuai janji saya, bahwa kita melaksanakan tugas dan amanah ini untuk masyarakat kita. InsyaAllah kami komitmen bertugas sesuai harapan masyarakat," ungkap Ngatiyana.
Tak lupa, Ngatiyana juga mengungkapkan rasa syukurnya atas doa dan dukungan yang ia terima dari masyarakat Cimahi.
Ia berjanji tidak akan mengkhianati doa-doa yang telah dipanjatkan, terlebih yang dipanjatkan oleh masyarakat saat dirinya mencalonkan diri sebagai Wali Kota.
Ngatiyana berharap agar niat baiknya dan sinergitas antara pemerintah dan masyarakat dapat terus berjalan untuk membangun Kota Cimahi lebih baik lagi.
"Alhamdulillah doanya waktu itu dikabulkan, dan insyaAllah saya tidak akan mengkhianati doa itu.
Mudah-mudahan kita selalu bekerja sama untuk membangun kota Cimahi," ujarnya dengan penuh semangat.
Ngatiyana juga mengenang masa-masa sebelumnya, ketika ia sering melaksanakan salat di Masjid Hizbul Wathan dan bersilaturahmi dengan warga sekitar, serta meminta restu kepada pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) untuk menjalankan amanah sebagai pemimpin kota.
"Saya dulu memohon doa restu kepada Ketua DKM, sekarang saya mohon doa restu agar kami bisa melaksanakan amanah ini dengan baik," tambahnya.
Dalam kesempatan tarawih keliling tersebut, Ngatiyana juga menyerahkan bantuan dari Baznas Kota Cimahi berupa uang tunai sebesar Rp10 juta untuk kebutuhan kegiatan masjid.
Selain itu, bantuan lainnya juga diberikan Ngatiyana dari Bank BJB Cabang Cimahi.
Hadir dalam acara tersebut, Ketua DPRD Kota Cimahi Wahyu Widiyatmoko, Danrem 062/Tarumanegara, Kejari Cimahi, Wakil Ketua Pengadilan Agama Kota Cimahi Al Fitri, serta sejumlah unsur Forkopimda lainnya.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer