Penulis: Lucy/Editor: Mbayak Ginting
2 Tahun lalu, Dibaca : 624 kali
DEPOK, Medikomonline.com - Menyambut Hari Natal
2021 dan Tahun Baru 2022, Wartawan Kristiani Kota Depok membentuk kepanitiaan
Natal, Jumat (03/12/2021) di Balai Wartawan Baleka II, Jalan Margonda, Kota
Depok.
Rapat perdana Panitia Natal Wartawan
Kristiani (Warni) Kota Depok dihadiri oleh Jhoni Kelmanutu (Suara Kota.online),
Benny Gerungan (Suara Jabar News.com), Jhon Eros Hutapea (Koran Amunisi). Ketiga
orang ini adalah pemrakarsa acara Natal bersama di Warni Kota Depok.
Rapat Panitia Natal Warni Kota Depok turut dihadiri
oleh Majlis Taklim Wartawan di Balai Kota Pemkot Depok, Adi Rakasiwi, Tony
Yosep.
Balai wartawan Pemkot Depok adalah tempat
berkumpulnya wartawan dari berbagai media cetak, elektronik dan online.
Dalam rapat Panitia Natal Warni Kota Depok
tersebut adalah untuk memperingati hari sakral umat kristiani, yaitu Hari Natal
yang berarti hari "kelahiran"
atau hari raya umat Kristen yang selalu setiap tanggal 25 Desember diperingati Hari
Kelahiran Yesus Kristus oleh umat Kristen di dunia.
Dalam forum rapat, Panitia Natal Warni Kota
Depok bersepakat memilih Ketua Panitia Parulian Panggabean (Rakyat To day), Sekretaris
Jhon Eros Hutapea ( Koran Amunisi) dan Bendahara Lucia S. Andreenii (Koran
Medikom)
Ketua Panitia Parulian Panggabean berharap
seluruh Panitia Natal Warni Kota Depok harus bersatu kompak melaksanakan serta
mensukseskan acara Natal bersama Oikemene Warni.
Kesiapan awal pelaksanaan rangkaian kegiatan
Natal Warni Kota Depok tentunya dapat dimulai dari kesiapan pada diri kita.
Perayaan Natal rencana akan diselenggarakan
pada tanggal 15 Januari 2022, dengan rangkaian kegiatan antara lain meliputi ibadah,
paduan suara, drama dan kegiatan lainnya sebagai bentuk empati Warni Kota Depok
di era dua tahun pandemi covid-19, kita beribadah melalui zoom.
Tujuan kegiatan Natal Warni Kota Depok ini
adalah bentuk kerinduan kita, agar dekat dengan Tuhan. Kerinduan berkumpul,
beribadah, mendengarkan kidung Tuhan dan
saling memberikan kasih terhadap sesama gembala Tuhan.
Parulian juga mengatakan, dalam acara Natal
ini akan diundang peserta dari unsur Forkopimda, PGIS, jemaat gereja, FKUB Kota
Depok dan elemen masyarakat lainnya.
“Kegiatan Natal Wartawan Kristiani Kota Depok
ini juga kita akan jadikan kegiatan rutin setiap tahun,” pungkas Parulian.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer