Manah
1 Tahun lalu, Dibaca : 338 kali
KEDUNGWARINGIN, Medikomonline.com - Polisi Sektor (Polsek) Kedungwaringin Polres Metro Bekasi menggelar kegiatan berbagi takjil gratis untuk masyarakat. Kegiatan dilaksanakan di depan Mapolsek Kedungwaringin, pada Jumat Sore (23/3/2024).
Takjil yang dibagikan sebanyak 150 bungkus, dan berbagai macam makanan, diantaranya kolak, salad dan jenis makanan lainnya. Takjil dibagikan oleh Kapolsek Kedungwaringin bersama 10 anggota.
Kapolsek Kedungwaringin AKP Agus Riyanto SH, mengatakan bahwa Polsek Kedungwaringin melaksanakan kegiatan berbagi takjil untuk masyarakat. Sasarannya yaitu pengendara yang melintas di depan Mapolsek Kedungwaringin.
“Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap bulan ramadhan. Dengan tujuan untuk berbagi dengan sesama,” ucap Kapolsek.
Kapolsek juga menambahkan, pembagian takjil ini diharapkan bisa bermanfaat bagi masyarakat. Takjil yang dibagikan bisa digunakan untuk berbuka sesampainya pengendara di rumah maupun saat masih dalam perjalanan.
“Semoga apa yang kami bagikan bisa bermanfaat bagi masyarakat khususnya untuk berbuka puasa,” tandasnya. (Manah)
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer