Penulis: Tekwasi/Editor: Mbayak Ginting
4 Tahun lalu, Dibaca : 1688 kali
KABAN JAHE, Medikomonline.com – Pengurus Daerah Pemuda Panca Marga (PPM) Sumatera Utara (Sumut)
menunjuk carateker Pengurus Cabang (PC) PPM Kabupaten Karo.
Berdasarkan Surat Keputusan PP PPM No 04/PP
PPM/Xll 2019 tentang Penunjukan Caretaker PD PPM Sumut dan juga
penunjukan carateker untuk pelaksana harian PC PPM Kabupaten Karo yang ditugaskan
kepada Tirtayasa Sembiring sebagai Ketua PD PPM Sumut dan Ketua PC
PPM Kabupaten Karo Sadeli Tarigan, Jadi Ia Bastanta Sembiring
Brahmana sebagai sekretaris dan Musan Tarigan sebagai bendahara.
Penyerahan surat caretaker dilaksanakan pada Kamis,
(19 /12/2019) pukul 11:00 wib di kantor Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI)
Kabupaten Karo, Kabanjahe, Sumatera Utara. Penyerahan surat ini dihadiri oleh Ketua
LVRI Kabupaten Karo Randan Ginting, Sekretaris Raja Meriah Sitepu, anggota LVRI,
dan juga anggota PPM Karo.
Hasil konfirmasi wartawan kepada Ketua PC PPM
Karo Sadeli Tarigan yang menerima caretaker mengatakan, ia akan berusaha
memberikan yang terbaik untuk kemajuan PPM dan para veteran di Kabupaten
Karo ini. Sadeli Tarigan menerima tugas menjadi Ketua Carataker PC
PPM Kabupaten Karo sebelum diadakannya Muscab PPM Karo. Ia juga menyampaikan,
akan melaksanakan tugas seperti yang diembankan oleh PD PPM Sumut untuk
melaksanakan tugas harian.
Ke depan Sadeli mengharapkan semua pihak untuk
mendukung dalam tugas ini dan meminta kepada LVRI untuk memberikan masukan-masukan
guna memajukan wadah PPM. Sadeli siap bekerja sama dengan semua pihak,
baik pemerintah dan instansi TNI dan Polri dalam melaksanakan tugas.
Randan Ginting selaku Ketua LVRI Karo mengharapkan, supaya dengan terbentuknya kepengurusan ini hendaknya memberikan pembaharuan ke arah yang lebih baik ke depan dan tetap berjalan sesuai dengan AD/ART PPM.
Seketaris LVRI Karo Raja Meriah Sitepu juga
meminta kepada pengurus PPM yang baru nantinya tetap menjaga sikap,
tetap memegang teguh rasa solidaritas, dan tetap menghargai nilai-nilai
perjuangan. “Sebagai generasi muda pejuang hendaknya PPM bisa menjadi garda
terdepan membantu LVRI dan menjadi mitra Pemerintah Kabupaten Karo dalam
pembangunan dan mengisi kemerdekaan yang telah diraih oleh para pejuang,”
katanya.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer