Penulis: Nanang/Editor: Mbayak Ginting
3 Tahun lalu, Dibaca : 956 kali
SUMEDANG, Medikomonline.com - Desa Pasirnanjung Kecamatan
Cimanggung Kabupaten Sumedang sejak dua bulan lalu sedang mengembangkan
wilayahnya sebagai Desa Wisata (Dewi).
Dengan mengusung konsep ekowisata, Pasirnanjung
memanfaatkan potensi alam yang ada sebagai daya tarik bagi para pengunjung.
Para pengunjung dapat menikmati suasana alam yang asri
dan melihat pemandangan Kabupaten Bandung dari atas karena Desa Pasirnanjung
sendiri berada di dataran yang tinggi dengan cuaca yang cukup sejuk.
Kepala Desa Pasirnanjung Susi Herawati menyampaikan,
anggaran pengembangan desa wisata tidak masuk dalam APBDes karena masih
difokuskan pada pengembangan UMKM dan BLT, melainkan bersumber dari dana CSR
PT. Skorindo.
"Alhamdulillah, kami dapat support dari PT.
Skorindo karena Dana Desa belum turun dan itu pun hanya dianggarkan untuk UMKM
dan BLT," ujarnya saat Bupati Dony Ahmad Munir mengunjungi Desa Wisata
Pasirnanjung Kecamatan Cimanggung, Rabu (8/2/2022).
Dikatakan Susi, pembangunan Desa Wisata Pasirnanjung
dilakukan secara bertahap dan baru mencapai 50 persen dengan dana yang sudah
terpakai mencapai Rp. 35 juta.
"Walaupun pembangunan belum sempurna, sampai saat
ini dana yang sudah dipakai dari awal sampai sekarang itu sekitar Rp. 35
juta," ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Dusun Pangkalan Andriana
mengatakan, total luas lahan yang digunakan untuk pengembangan desa
wisata tersebut seluas 9 hektar lebih yang merupakan tanah carik desa.
"Luasan tanah carik desa yang digunakan ada 9
hektar. Adapun yang dipakai untuk desa wisata baru sekitar empat sampai enam
ratus tumbak," ujarnya.
Andriana menuturkan, pembangunannya dikerjasamakan
dengan BPD dan LPM sedangkan pengelolaannya diserahkan kepada Bumdes yang
dibantu oleh pemerintah desa.
"Respon dari masyarakat sangat positif. Setelah
dibangun taman wisata ini, banyak pengunjung yang datang dan ekonomi UMKM pun
mulai terbangun," katanya.
Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir mengapresiasi positif
ide dan gagasan kreatif Pemerintah Desa Pasirnanjung mengembangkan Desa Wisata
(Dewi).
"Wisata alam dengan pemandangan yang eksotik,
bagus sekali penataannya. Begitu masuk memanjakan mata, segar, luas, alamnya
indah. Tinggal dibranding dengan tempat tempat selfi, kuliner dan fasilitas
umum lainnya," ujarnya.
Bupati Dony mengatakan, setiap tempat wisata harus
memenuhi unsur 3A pariwisata Atraksi, Amenitas dan Aksesibilitas.
"Amenitas sebagai daya tarik utama sebuah
destinasi wisata. Amenitas sebagai fasilitas pendukung sebuah
destinasi wisata dan Aksesibilitas berkaitan dengan akses wisatawan ketika
hendak berkunjung ke destinasi wisata," terangnya
Unsur 3A itu, kata Bupati, menjadi penting dan harus
dimiliki oleh setiap destinasi wisata karena akan berpengaruh pada tingkat
kunjungan wisatawan dan minat wisatawan untuk berkunjung kembali.
"Aksesibilitasnya berupa jalan supaya orang mudah
menjangkau. Amenitas berupa penyediaan fasilitas sosial dan fasilitas umum.
Atraksinya pada setiap weekend ada tambahan tampilan seni budaya. Semua ini
tentu akan menyedot banyak pengunjung," kata Bupati.
Bupati juga menyampaikan dukungannya terhadap
pengembangan Desa Wisata di Pasirnanjung dan sudah mengintruksikan
Kadisbudparpora untuk membantu mewujudkan Desa Wisata.
"Kepala Desanya sangat support dengan dibantu
beberapa perusahaan. Ini sudah bagus dan tidak mengandalkan APBDes, tapi sudah
berbasis pentahelix," pungkas Bupati.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer