Loading

Memutus Penyebaran Virus Covid-19 di Kabupaten Subang, Polsekta Bubarkan Kerumunan Massa


Penulis: Mala/Editor: Dadan Supardan
3 Tahun lalu, Dibaca : 651 kali


Polsekta beserta jajaran melaksanakan Oprasi Lilin Lodaya 2020 untuk membubarkan massa yang berkerumun.



SUBANG, Medikomonline.com – Kapolsek Subang Kota Kompol Yayah Rokayah, gelar kegiatan penyekatan dan rekayasa jalan, dalam rangka menghadapi Tahun Baru tahun 2020-2021, yang dibantu para anggota Polsek Subang, termasuk Lantas dan Sabara Polres Subang, yang berada di Pos Pam Wisma Karya.

Kapolsek Subang Kota Polres Subang Kompol Yayah Rokayah kepada Medikomonline.com, Senin (28/12/2020) mengatakan, untuk menghadapi tahun baru ini para personel Polsek Subang yang berada di Pos Pam Wisma Karya dibantu oleh personel Lantas dan Sabhara Polres Subang gelar kegiatan penyekatan dan rekayasa arus Lalulintas di Jalan Raya depan SMPN 1 Subang menjadi dua jalur di antarnya jalur jalan raya depan Alun-alun ditutup sementara.

“Selain rekayasa jalan Polsek Kota termasuk memadamkan lampu yang ada di jalur jalan alun-alun Subang agar masyarakat tidak berkuruman di alun- alun tersebut. Lampu penerangan dimatikan untuk mencegah terjadinya kerumunan masyarakat yang datang ke alun-alun Subang guna mencegah penyebaran Covid 19,” imbuhnya.

Lanjut Kapolsek Kota Subang Kompol Yayah mengatakan patroli malam dilakukan oleh jajaran Polsek dan Polres Subang, sehubungan dengan adanya angka penyebaran Covid-19, sangat tinggi di Kabupaten Subang dan kesadaran masyarakat Kabupaten Subang masih rendah dalam melaksanakan protokol kesehatan (prokes).

Sehingga masih banyak yang mengabaikan prokes, yaitu tidak menggunakan masker, jaga jarak dan cuci tangan, saat berkerumun melaksanakan aktivitas belanja, membawa anak-anaknya mengikuti permainan yang ada di lapangan alun-alun, dan nongkrong.

Kegiatan penyekatan dan pemadaman penerangan di alun-alun Subang, dalam rangka Oprasi Lilin Lodaya 2020, dalam mengimplementasikan maklumat Kapolri dan Surat Edaran termasuk Bupati Subang,” pungkas Kapolsekta Subang Kompol Yayah Rokayah. 

 


Tag : No Tag

Berita Terkait