Loading

Kecamatan Bojongmangu Gelar Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1446 H


Agus/Manah
16 Hari lalu, Dibaca : 60 kali


AGUS/MANAH/MEDIKOMONLINE.COM Foto : rangkaian kegiatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW Kecamatan Bojongmangu, di halaman Kantor Kecamatan Bojongmangu, pada Kamis (30/01/2025).

BOJONGMANGU, Medikomonline.com - Kecamatan Bojongmangu Kabupaten Bekasi menggelar kegiatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi, dengan penceramah KH Didi Al Imami dari Karawang. Dan kegiatan isra mi'raj tersebut dilaksanakan di halaman Kantor Kecamatan Bojongmangu, pada Kamis (30/01/2025).

Camat Bojongmangu Drs Shobirin, MM, mengatakan, bahwa Isra Mi'raj itu diperjalankannya Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram Mekkah ke Masjidil Aqsha Palestina terus naik ke langit ke tujuh Sidratul Muntaha. Disana diperlihatkan di Surga dan Neraka, kemudian diberikan bekal yakni Sholat Lima Waktu.

Mana mungkin menurut teori fisika diperjalankan menembus cahaya dengan kecepatan seperti kilat. Untuk kita hikmahnya adalah tentang keimanan tingkat tinggi. 

Sesuai tema mari kita meneladani akhlak Rosulullah di era digital sekarang ini. 

"Nah lihat saja karena ibu-ibu saja bawa Handphone (Hp), ini memang era atau abad digital. Dengan teknologi digital itu alat bukan tujuan. Maka jadikan Hp itu menjadi alat untuk mensiarkan agama kita," tutur Shobirin Camat Bojongmangu dalam sambutannya.

Tembahnya, dengan era digital tantangan tidak sedikit tetapi peluang juga banyak, maka ikuti akhlak Rosulullah, karena Rosulullah manusia paling Agung dan Mulia, sehingga kita tidak menjadi sesat dan sasar.

"Gunakan Handphone dengan baik dan bijak jangan asal share lihat dan baca dengan seksama, semoga dengan Hp kita bisa membangun masa depan yang cerah, sesuai ahklak Nabi Muhammad SAW," harapnya. 

Kasi PMD Kandi sebagai Panitia Isra Mi'raj Kecamatan Bojongmangu menyampaikan, tema dalam kegiatan isra mi'raj meneladani akhlak Rosulullah untuk generasi yang berakhlak dan berkarakter di era digital.

Kegiatan Isra Mi'raj ini untuk meningkatkan rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW, mempererat tali silaturahmi antar warga se Kecamatan Bojongmangu, Meningkatkan pemahaman umat Islam mengenai makna dari hikmah peristiwa isra mi'raj dan memperkuat ukhuwah Islamiyyah dilingkungan masyarakat kecamatan bojongmangu.

"Mudah-mudahan kegiatan isra mi'raj di kecamatan bojongmangu ini bisa berjalan lancar dan sukses, dan kedepannya acara ini menjadi lebih baik," papar Kandi.

Perlu diketahui acara isra mi'raj tersebut di hadiri oleh Camat dan Sekcam serta Jajarannya, TNI-POLRI, Kepala KUA, Kepala Puskesmas Karangmulya, Kepala Desa, BPD, Kepala sekolah SD, SMP dan SMA/SMK, Kepala UPTD, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama, serta Ibu-ibu Majlis taklim Se-Kecamatan Bojongmangu.  (Agus/Manah)

Tag : No Tag

Berita Terkait