Penulis: Nanang
5 Bulan lalu, Dibaca : 220 kali
SUMEDANG, Medikomonline.com - Di sela-sela kunjungan kerjanya ke Kecamatan Ujungjaya, Pj. Bupati Sumedang Yudia Ramli meresmikan Sirkuit Jaya Perkasa Abadi sekaligus membuka kegiatan Grasstrack Open Tahun 2024 di Desa Palabuan Kecamatan Ujung Jaya, Minggu (2/5/2024).
Yudia Ramli mengapresiasi keberhasilan jajaran Kepala Desa Palabuan yang telah berhasil menjalin sinergi dengan berbagai pihak dalam membangun Sirkuit Sirkuit Jaya Perkasa Abadi.
"Saya sangat gembira dan turut mengapresiasi kepada semua pihak, khususnya kepada kepala desa atas inisiasinya dalam membangun sirkuit grasstrack," ujarnya.
Pj. Bupati Yudia mengatakan, pembangunan sirkuit tersebut menjadi wahana bagi para pemuda untuk berkreasi dan beraktifitas dalam menyalurkan minat, hobi dan bakatnya di bidang otomotif secara positif.
"Melalui momentum kejuaraan grasstrack ini, dapat juga kita jadikan media edukasi serta pencarian bibit-bibit unggul calon crosser daerah, yang nantinya dapat terus dibina agar berprestasi ditingkat nasional," tuturnya.
Lebih dari itu, kegiatan tersebut juga untuk memperkenalkan destinasi wisata Sumedang.
"Selain sebagai sarana berkompetisi secara sehat dan mencari bibit unggul di daerah (acara ini) sekaligus sarana promosi daerah," tuturnya
Kepada seluruh peserta kejuaraan, Pj. Bupati Yudia meminta agar memanfaatkan kegiatan untuk mengasah kemampuan, serta menunjukkan penampilan terbaiknya.
Sebagai infrormasi, event Grasstrack Open dilaksanakan selama dua hari yang diikuti oleh 250 crosser se-Provinsi Jawa Barat. (Nanang)
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer