Loading

Dinas Pangan dan Tanaman Kunjungi Kebun Bougenvil RW 19 Antapani Kidul


Penulis: Tri Winarni/Editor: Dadan Supardan
3 Tahun lalu, Dibaca : 1736 kali


Buruan SAE Bougenvil RW 19 Kelurahan Antapani Kidul

BANDUNG, medikomoline – Kepala Dinas Pangan dan Tanaman Kota Bandung Ir Gin Gin Ginanjar M.Eng beserta jajaran meninjau pelaksanaan Program Buruan SAE (Sehat, Alami, dan Ekonomis) di RW 19 Kelurahan Antapani Kidul Kecamatan Antapani Kota Bandung, Kamis (17/12/2020) tepatnya di Gedung Yayasan Jantung Sehat.

Sebagaimana diketahui, melalui Program Buruan SAE warga diimbau untuk memanfaatkan ruangan yang kosong di sekitar rumah dengan menanam berbagai tanaman dan beternak ikan serta ayam. Tujuannya untuk mewujudkan ketahanan dan kemandirian pangan.

Hadir pada kegiatan tersebut, Camat Antapani dra Rahmawati Mulia dan Lurah Antapani Kidul.

RW 19 Kelurahan Antapani Kidul dinilai aktif melakukan berbagai kegiatan. Setelah sebelumnya menjadi Kampung KB dengan segenap kegiatannya antara lain Kang Pisman Bank Sampah, kini juga melaksanakan program Buruan Sae. Pada program Buruan Sae, yakni pengembangan Kebun Bougenvil RW 19 berupa menanam sayur-sayuran, buah-buahan, dan ternak ikan dan ternak ayam.

Kebun Bougenvil Buruan Sae RW 19 Antapani Kidul mendapat perhatian dari Dinas Pangan dan Tanaman dengan mendapatkan bantuan tanaman rambutan sebanyak 30 pohon yang sudah ditanam di lahan pinggir tanggul sungai di wilayah RW 19. Selain itu, memperoleh bibit-bibit sayuran antara lain bibit terong, pakcoy, tomat, dll, bibit ikan lele, ikan nila, dan ayam kampung buat ayam petelor.

Pengembangan Kebun Bougenvil Buruan Sae didukung penuh oleh Ketua RW 19 Kelurahan Antapani Kidul Ir Misriyanto beserta para ketua RT, dan Ibu-ibu PKK RW yang diketuai oleh Ria Krisanti SH, kader-kader pos yandu dan warga RW 19. ***

 









Tag : No Tag

Berita Terkait