Penulis: IthinK
1 Tahun lalu, Dibaca : 673 kali
Bandung, Medikomonline.com - Kerusakan
aspal hotmix Proyek Pemeliharaan Berkala Jalan Cileungsi – Cibeet disebabkan
oleh kendaraan ODOL (Over Dimensi Over Loading) atau kendaraan muatan berlebih.
Proyek
Pemeliharaan Berkala Jalan Cileungsi – Cibeet ini berada di bawah pengelolaan UPTD
Pengelolaan Jalan dan Jembatan Wilayah Pelayanan I, Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang
Provinsi Jawa Barat.
Proyek
Pemeliharaan Berkala Jalan Cileungsi – Cibeet ini dikerjakan oleh penyedia jasa
PT. Banyuaji Sejahtera Abadi dengan nilai kontrak Rp.32.099.419.000,00.
Perbaikan
pekerjaan Pemeliharaan Berkala Jalan Cileungsi – Cibeet oleh penyedia jasa . (Foto: Istimewa)
“Kerusakan
pada aspal hotmix disebabkan oleh berbagai faktor. Untuk lokasi Cileungsi –
Cibeet ini salah satu faktor utama kerusakan yaitu kendaraan dengan muatan
berlebih (ODOL). Jika jalan menerima beban lalu lintas yang melebihi kapasitas
desainnya, maka akan menyebabkan deformasi plastis pada aspal dan memicu retak,”
kata Ayi Gunari Arifin, S.T., M.T. selaku Pejabat Pembuat Komitemen (PPK) Pemeliharaan
Berkala Jalan Cileungsi – Cibeet kepada Medikom, Selasa (21/11/2023).
Ayi
menjelaskan, aspal hotmix tidak mengalami kerusakan yang berat sebelum
dilakukan serah terima awal pekerjaan (PHO). “Kami telah melakukan perbaikan
pada kerusakan di lapangan,” ungkap Ayi.
Perbaikan
pekerjaan Pemeliharaan Berkala Jalan Cileungsi – Cibeet oleh penyedia jasa. (Foto: Istimewa)
Terkait
kendaraan ODOL ini, jelas Ayi, pihaknya telah menyurati Dinas Perhubungan
Kabupaten Bogor. “Kita telah bersurat kepada pihak Dinas Perhubungan Kabupaten
Bogor perihal permohonan pembatasan kendaraan muatan berat pada ruas Jalan
Cileungsi – Cibeet Kabupaten Bogor. Namun dari pihak Dinas Perhubungan
Kabupaten Bogor belum ada respons,” ungkapnya.
Dijelaskan
Ayi, pekerjaan Pemeliharaan Berkala Jalan Cileungsi – Cibeet telah selesai 100%
dan serah terima awal pekerjaan (PHO) telah dilakukan pada tanggal 22 Agustus
2023 lalu. (IthinK)
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer