Loading

BPD bersama Pemdes Nagacipta Adakan Musdes Perubahan APBDes Kedua Tahun Anggaran 2024


Manah/Agus
14 Hari lalu, Dibaca : 123 kali


MANAH/AGUS/MEDIKOMONLINE.COM Foto : rangkaian kegiatan Musdes Perubahan APBDes Kedua Tahun Anggaran 2024, Desa Nagacipta yang dilaksanakan, pada Kamis (7/11/2024).

SERANG BARU, Medikomonline.com - Badan Permusyawaratan Desa (BPD) bersama Pemerintah Desa Nagacipta Kecamatan Serang Baru mengadakan Musyawarah Desa (Musdes) Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Kedua tahun anggaran 2024. Kegiatan Musdes tersebut dilaksanakan di aula Desa Nagacipta, pada Kamis (7/11/2024).

Ketua BPD Desa Nagacipta Tarsan Hermawanto mengatakan, diadakannya APBDes perubahan tahun 2024 ini oleh BPD dan Pemdes Nagacipta karena adanya perubahan anggaran APBD Kabupaten Bekasi tahun 2024, yang berdampak kepada anggaran APBDes tahun anggaran 2024, dan kegiatan ini bisa lebih dimengerti oleh warga desa nagacipta.

Jadi yang mendasari Perubahan APBDes ini adalah : Penyesuaian anggaran akibat adanya perubahan anggaran yang bersumber dari BHP sehingga Pemerintah Desa Nagacipta menghitung kembali  kegiatan yang telah direncanakan.

"Alhamdulillah kegiatan Musdes perubahan APBDes yang kedua tahun anggaran 2024 ini dapat di pahami oleh semua peserta Musdes," papar Tarsan kepada awak media, pada Kamis (7/11/2024).

Ditempat yang sama Kepala Desa Nagacipta Jabar menegaskan, dengan adanya perubahan anggaran dari pemerintah kabupaten bekasi, maka pemdes Nagacipta melakukan perubahan kegiatan, sesuai dengan regulasi yang berlaku.

"Saya berharap di tahun 2024 ini kegiatan yang telah direncanakan akan tetap direalisasikan, walaupun ada perubahan anggaran di APBD kabupaten bekasi," ungkap Jabar usai acara Musdes.

Sekdes Nagacipta Aming menambahkan, Musdes itu merupakan hukum tertinggi di desa. Maka harus dihadirkan perwakilan semua elemen masyarakat termasuk Babinsa dan Bhabinkamtibmas, agar hasil Musdes ini bisa dipahami oleh semua lapisan masyarakat.

"Terimakasih kepada semua yang hadir, yang telah mengikuti Musdes APBDes perubahan," pungkasnya. (Manah/Agus)

Tag : No Tag

Berita Terkait