Loading

Desa Bojongmangu Gelar Halalbihalal 1444 H


Penulis: Manah Sudarsih/Editor: Dadan Supardan
0 Tahun lalu, Dibaca : 301 kali


Saat Kepala Desa Bojongmangu, Bhabinkamtibmas, Sekdes dan Kaur Kesra serta BPD mengikuti acara halalbihalal Desa Bojongmangu, yang dilaksanakan di halaman desa, pada Sabtu (29/4/2023).

BOJONGMANGU, Medikomonline.com - Desa Bojongmangu Kecamatan Bojongmangu menggelar Halal Bi Halal 1444 H/2023 M untuk dijadikan dasar memperrat persaudaraan, yang dilaksanakan di halaman Desa Bojongmangu pada Sabtu (29/4/2023).

Kepala Desa Bojongmangu Ibut Jari mengatakan, halal Bi halal ini memang sengaja untuk berkumpul kemudian bermushofahah, karena kita telah melaksanakan puasa di bulan ramadan dilanjutkan idul fitri. Maka secara pribadi dan instansi mohon maaf lahir batin dari kesalahan yang disengaja maupun yang tidak disengaja.

Mushofahah pemerintah desa dan seluruh yang hadir di acara Halalbihalal. (MANAH SUDARSIH/MEDIKOMONLINE.COM)

"Saya mohon dibukakan pintu maaf yang seluas-luasnya, baik yang hadir maupun tidak hadir," terangnya.

Lanjut Ibut, tahun 2024 besok adalah tahun politik tapi sekarang gaungnya sudah dimulai. Ia menghimbau kepada RT dan RW untuk tidak membentuk grup di media sosial (Medsos) mendukung salah satu partai atau pun calon. Kita harus tetap fokus kepada pemerintah desa untuk melayani masyarakat.

"Saya mohon, agar tidak ada grup, hal ini untuk menjaga kondusifitas dilingkungannya masing-masing, hingga tidak ada permasalahan," tegas Ibut.

Bhabinkamtibmas Desa Bojongmangu Aiptu Fajar Priyono menuturkan,  dengab adanya operasi ketupat ini yang dimulai dari 17 April sampai 2 Mei 2023, pimpinan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah ikut menjaga lingkungannya menjadi kondusif. Memang sebelum ramadan suasana hangat, tetapi berkat partisipasi masyarakat yang sangat antusias, situasi menjadi kondusif saat memasuki ramadan. Begitu juga kondisi di Desa Bojongmangu situasinya kondusif, aman dan terkendali,

"Hal seperti itu tidak terjadi begitu saja ini adanya kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungannya, dan diapresiasi setinggi-tingginya, oleh pimpinan kami. Masih dalam suasana lebaran, Saya atas nama pribadi dan secara kedinasan kepada semua yang hadir mohon maaf yang sebesar-besarnya. Selamat hari raya idul Fitri 1 Syawal 1444 H /2023 M," tuturnya.

Tausyiah dari Kaur Kesra Desa Bojongmangu Ustad Hawi menjelaskan, seharusnya gembira menghadapi bulan ramadan dan saat ditinggalkan ramadan kita sedih. Memang kita semua gembira usai ramadan karena menyambut Idul Fitri.

"Alhamdulillah idul Fitri sudah kita jalani, Id artinya kembali dan Fitri artinya suci, kembali ke sucian, karena dibulan ramadan kita menahan hawa napsu di tutup dengan zakat fitrah kemudian idul fitri, berarti kita jadi kembali suci, dilanjutkan dengan saling maaf memaafkan. Jadi kita akan benar-benar kembali ke sucian, insya Alloh akan seperti bayi. Akan tetapi jangan nanti setelahnya kita melakukan kesalahan lagi yang sama," tutupnya. 

Tag : No Tag

Berita Terkait