Penulis: IthinK
3 Bulan lalu, Dibaca : 155 kali
BANDUNG, Medikomonline.com - Kepala Kepolisian Daerah Jawa Barat, Irjen Pol. Akhmad Wiyagus mendukung penuh kontingen PWI Jawa Barat untuk berlaga pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) 2024 Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Dukungan tersebut dinyatakan Akhmad Wiyagus saat menerima perwakilan Pengurus PWI Jabar di Mapolda Jabar, Kamis 1 Agustus 2024.
"Sebagai orang Jawa Barat, tentu saya dukung PWI Jabar yang akan berlaga di Porwanas 2024 Banjarmasin," kata Akhmad Wiyagus didampingi Wakapolda Jabar Brigjen Pol. Bariza Sulfi.
Akhmad Wiyagus menegaskan, Polda Jabar selalu mendukung kegiatan yang berkaitan dengan prestasi. Apalagi, Polda Jabar memiliki hubungan yang baik dengan media massa dan para wartawan.
"Saat menjadi Kapolda Lampung, saya juga mendukung PWI Lampung untuk mengikuti Porwanas 2022 di Malang Jawa Timur. Kita memang harus saling medukung," tuturnya.
Ia berharap, kontingen Jabar bisa kembali meraih prestasi sebagai juara umum pada Porwanas mendatang. Karena Akhmad Wiyagus yakin, Jabar memiliki banyak wartawan yang juga memiliki kemampuan olahraga.
"Semoga nanti Jabar bisa kembali juara umum," harapnya.
Sementara itu, Ketua Umum PWI Jabar, Hilman Hidayat mengungkapkan, pada Porwanas 2024 ini Jabar akan mengirimkan sebanyak 65 atlet. Mereka telah berlatih sejak beberapa bulan lalu.
"Target kami masih sama yaitu juara umum. Terima kasih kepada Kapolda Jabar yang telah memberikan dukungan kepada kami," katanya.
Rencananya, Porwarnas 2024 bakal digelar di Banjarmasin Kalsel pada 19-26 Agustus. Pada Porwanas kali ini, Jabar akan mengikuti sebanyak 9 cabang olahraga. Di antaranya, catur, bridge, bulutangkis, esport, biliar, tenis meja, tenis lapang, dan domino. Selain itu, sejumlah wartawan juga akan mengikuti lomba karya tulis, videografi, dan fotografi.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer