Loading

Jelang Pelantikan Bupati Ciamis Terpilih, Herdiat : Ucapkan Terima Kasih dan Permohonan Maaf Kepada Seluruh Warga Ciamis


Penulis: Herz.Cms
2 Bulan lalu, Dibaca : 168 kali


Bupati Ciamis Terpilih, Dr. H. Herdiat Sunarya, MM (kanan) Bersama Ibu Gita Istri Almarhum Wakil Bupati Ciamis, H. Yana Diana Putra, Rabu (19/2/2025) petang di Jakarta. (Foto: Istimewa)

CIAMIS, Medikomonline.comBupati Ciamis terpilih, Dr. H. Herdiat Sunarya jelang esok pagi akan dilantik menjadi Bupati Ciamis periode 2025-2030 melalui pesan singkat (WhatsApp) mengucapkan rasa terima kasih dan permohonan maaf kepada seluruh warga Tatar Galuh Ciamis, Rabu (19/2/2025) petang dari Jakarta. 

Pelantikan yang akan dilaksanakan besok pagi langsung oleh Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih, H. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Halaman Istana Kepresidenan RI, dirinya menyempatkan mengirim pesan keberapa warga Ciamis. 

Isi pesannya, menyampiakan tanpa peran besar warga yang memilihnya, dirinya bukanlah siapa-siapa hari ini. 

Semua berkat dukungan warga Ciamis di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak kemarin 27 Nopember 2024 meraih suara cukup fantastik yakni 89,30% dan hampir mencapai 90%  suara pemilihnya. 

Meski kemenangan telak dan fantastik, tidak menjadikan sikapnya takabur (sombong) dan selalu rendah hati. 

Dalam chat tersebutpun, Herdiat mengucapkan untuk seluruh warga Ciamis semoga dalam keadaan sehat walafiat. Bersama dirinya dan keluarga mengucapkan rasa terima kasih yang tak terhingga. 

Berkat dorongan doa dan dukungan dari semua warga Tatar Galuh Ciamis dirinya, Insya Alloh besok pagi akan dilantik menjadi Bupati Ciamis di Halaman Gedung Istana Kepresidenan Republik Indonesia. 

"Dengan kerendahan hati, dirinya pun mengucapkan, permohonan maaf saat pelantikan tidak bisa mengundang segenap warga Ciamis dikarenakan terbatas yang bisa menyaksikan pelantikan, "katanya. 

Lagi-lagi Herdiat mengucapkan, mohon maaf dan rasa terima kasih atas dukungan, bantuan dan suport dirinya menjadi Bupati Ciamis kedua kalinya yang terpilih. 

"Dirinya berjanji akan menjalankan tugas demi Ciamis lebih baik kedepan, "terangnya. 

Isi pesan itupun membuat simpatisan Herdiat - (almarhum) Yana Diana Putra menohok hingga tidak bisa menahan tetesan air mata. 

Betapa rendah hatinya, Bupati Ciamis meski dalam keadaan sibuk persiapan akan dilantik, menyempatkan mengirim pesan kebeberapa kolega dan warga Ciamis. 

Rasa sedih pun dialami pendukung setianya sekaligus Ketua Kordinator Kecamatan (Korcam) HY, Banjarsari, Sugianto yang akrab disapa Ato. Melihat isi pesan yang demikian, sangat tertegun (sedih) baginya. 

Menurutnya, Bupati Ciamis, Dr. H. Herdiat Sunarya, MM sangatlah baik dan rendah hati. Selalu ingat kepada warganya, dalam keadaan apapun. 

Meski, Pak Herdiat saat ini sedang sibuk menjalani prosesi persiapan pelantikan esok hari menyempatkan kirim pesan yang membuat tertegun. 

"Di tengah kesibukannya, beliau (Herdiat_Mksd) masih selalu ingat dengan warganya, "tutur Sugianto yang akrab disapa Ato kepada Medikomonline.com. 

Dirinya pun mengucapkan selamat atas dilantiknya menjadi Bupati Ciamis kedepan dan akan terus mendukung program-program beliau. 

Dirinya cukup bahagia, apa yang didukungnya menang dan menjadi Bupati Ciamis terpilih periode 2025-2030. 

"Apapun keputusan dan program beliau akan didukung dan turut menyukseskan, "pungkasnya.

Tag : No Tag

Berita Terkait