Penulis: Kuswanto/Editor: Mbayak Ginting
3 Tahun lalu, Dibaca : 992 kali
KALTENG, Medikomonline.com - Dewan
Pengurus Wilayah (DPW) Hidayatullah Kalimantan Tengah bersinergi dengan Lembaga
Bantuan Hukum (LBH) Hidayatullah menggelar kegiatan pelatihan atau training hukum
yang diikuti para guru dan dai se-Kalimantan Tengah.
Pelatihan
ini digelar selama 2 hari di Kampus Madya Pondok Pesantren Hidayatullah, Jalan
Danau Rangas, Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangkaraya,
Kalimantan Tengah (Kalteng) dimulai Sabtu, 16 Sya’ban 1443 (19/3/2022).
Training
yang mengangkat tema ”Menyiapkan Guru dan Dai Cerdas Hukum Sebagai Pilar untuk
Membangun Kalimantan Tengah Berperadaban” ini dihadiri narasumber Dr. Dudung A.
Abdullah. SH, M.Pd.I, selaku Direktur LBH Hidayatullah dan dibersamai advokat
muda, Hidayatullah, SH.I, M.Ag.
Direktur
LBH Hidayatullah Dudung A. Abdullah dalam keterangannya mengatakan, kegiatan
training hukum ini bertujuan untuk memberikan wawasan hukum agar guru dan dai
bisa melakukan tugasnya sesuai dengan koridor hukum yang berlaku.
“Ini
adalah tindakan preventif, agar dai dan guru tidak terjerat kasus hukum,” kata
Dudung.
Hidayatullah
yang biasa disapa bang Dayat pemateri kedua menambahkan pentingnya bagi
pengelola pendidikan, guru dan pengasuh untuk belajar hukum terutama yang
berkaitan dengan aturan hukum dalam dunia pendidikan.
Menurut
Dayat, di antaranya yang harus dipahami adalah UU Nomor 35 Tahun 2014 tentang
Perlindungan Anak dan UU Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen.
DPW
Hidayatullah Kalimantan Tengah bersinergi dengan LBH Hidayatullah menggelar
kegiatan pelatihan hukum bagi para guru dan dai.
Beberapa
tema training hukum yang dibahas dalam pelatihan ini antara lain advokasi bagi
guru dan dai, guru dan dai dalam ancaman kriminalisasi, mengantisipasi delik
hukum UU Perlindungan Anak dalam proses pendidikan dan pembinaan jamaah.
Narasumber
pelatihan juga memaparkan seluk beluk hukum berkenaan antisipasi delik hukum UU
ITE dalam menggunakan media sosial saat berhadapan dengan hukum serta langkah
langkah advokasi kader dan lembaga Hidayatullah.
Salah
seorang peserta bernama Musfiroh, guru SD Integral Hidayatullah Palangkaraya
mengatakan amat senang bisa mengikuti pelatihan hukum. Selain mendapatkan bekal
ilmu dasar dasar hukum, ia juga makin memahami dinamika dan tantangan bagi
seorang guru.
“Semua
materi trainingnya bagus. Kita jadi lebih waspada dalam mendidik dan bermedia
sosial,” kata Musfiroh,
Ketua
DPD Hidayatullah Pulang Pisau Sujarwanto, pun mengutarakan hal yang serupa. Ia
mengaku bersyukur dapat menjadi salah satu peserta pelatihan yang digelar
intensif 2 hari tersebut.
“Alhamdulillah,
menambah wawasan tentang hukum sehingga dapat memilih pola pendidikan yang
lebih baik,” kata Sujarwanto.
Acara
yang dirangkai dengan tarhib Ramadhan ini diakhiri dengan deklarasi pembentukan
Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Hidayatullah Kalimantan Tengah kepengurusan tahun
2022-2026. Penerima mandat pendirian LBH Hidayatullah Kalteng KH Muiddin Nur
Robbani, S.Sos.I dan ditunjuk sebagai pengurus LBH Kalteng yaitu Muhammad
Usamah sebagai ketua.
Usamah
dibantu wakil direktur bidang non litigasi dan bidang edukasi Muhammad
Muttaqin, wakil direktur bidang ligitasi dan bidang administrasi dijabat oleh
Bayu Koeswandono, SH. Serta Kisman Maku sebagai pembina dan Muhammad Yunus AF
sebagai pengawas.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer