Penulis: Sandi Lj/Editor: Mbayak Ginting
5 Tahun lalu, Dibaca : 2063 kali
BANDUNG, Medikomonline.com - Tim Marching Band
Waditra Karang Pawulang (WKP) Bandung mengikuti Kejuaraan Drum Band Tingkat
Sekolah Dasar memperebutkan piala Wali Kota Bandung, di gedung Olahraga Laga
Tangkas Arcamanik, Bandung, Minggu (17/11/2019).
Kejuaraan
ini diadakan oleh Bandung Open Drum Band bekerjasama dengan KONI Kota Bandung,
Persatuan Drum Band Indoensia Kota Bandung yang diikuti oleh jenjang junior.
Tim
WKP mengirimkan 31 pemain dan mengikuti 3 mata lomba, yakni Colour Guard,
Konser dan Display. Pada kejuaraan ini, Tim Waditra Karang Pawulang berhasil
menjadi Juara Umum dengan meraih juara berbagai kategori, di antaranya Juara I
Colour Guard Utama, Juara I Konser Utama, Juara I Feald Comender, Juara 2
Colour Guard Konser, Juara I Konser Utama, Juara I Feald Comender Terbaik,
Juara I Solo Horn, dan Juara I Display Utama.
“Hasil
yang diperoleh ini berkat niat, doa, kerjasama tim, semangat, dan perjuangan
para pemain, pelatih, tim official, dan para orangtua,” kata Manajer WKP, Teh
Devi melalui telepon selulernya, kebetulan sedang berada di Bali.
Tim
WKP yang dilatih oleh Kak Elfrida, Kak Elsa, Kak Linda, Kak Egi, dan Kak Riki,
menjadi tim yang disegani di tingkat Kota Bandung, nasional, bahkan
internasional. Di tingkat Nasional pada tahun 2018 berhasil menjadi Juara Umum
Piala Hamengku Buwono Cup, pada tahun 2017 di Thailand berhasil menjadi yang
terbaik.
Sementara itu, Kepala SDN Karangpawulang H Ana Karyana mengatakan, selama ini WKP telah membuahkan hasil yang manis dan membanggakan nama SDN K164 Karangpawulang dengan berbagai prestasinya, baik tingkat Kota Bandung, nasional, maupun internasional. “Alhamdulilah selama ini tim WKP mengharumkan nama sekolah,” katanya.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer