Agus
8 Bulan lalu, Dibaca : 532 kali
CIKARANG PUSAT, Medikom - Kepala SDN Sukamahi 03 Kaswin, MPd mempersiapkan siswanya untuk mengikuti lomba Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) Tingkat Kabupaten Bekasi tahun 2024 ini. Untuk siswa SDN Sukamahi 03 ikutserta dalam Nembang (Pupuh), selain itu ada juga perwakilan SD di Kecamatan Cikarang Pusat, yakni SDN Cicau 01 untuk ngadongeng dan maca sajak dan SDIT Nadindra yakni Biantara (Pidato). Hal itu di katakan langsung Kepala SDN Sukamahi 03 Kaswin, MPd, kepada Medikomonline.com, pada Jum'at (16/8/2024).
Menurut Kaswin, sebelumnya sekolah dasar se kecamatan cikarang pusat telah melaksanakan kegiatan seleksi lomba FTBI.
"Alhamdulillah siswa kami SDN Sukamahi 03 ini kebagian Nembang atau Pupuh, dan pihak sekolah langsung melakukan persiapan-persiapan untuk siswa agar semakin lancar nanti saat mengikuti lomba FTBI tersebut," ucapnya.
Katanya lagi, dengan adanya lomba FTBI ini, diharapkan para siswa sejak dini telah diajarkan bahasa ibu sehingga nantinya bisa mempertahankan (Ngamumule) Seni dan Budaya Sunda sebagai bahasa ibu di Jawa Barat.
"Tentu saja, agar siswa sebagai generasi bangsa tetap bisa mencintai, menjaga dan mempertahankan serta dapat mengembangkan seni dan budayanya," harap Kaswin. (Agus)
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer