Loading

Untuk Ketiga Kalinya, Pelajar MDTA Kecamatan Bojongmangu Sabet Juara Umum Porsadin Ke-7 Tingkat Kabupaten Bekasi 2024


Manah/Agus
0 Bulan lalu, Dibaca : 140 kali


MANAH/AGUS/MEDIKOMONLINE.COM Foto : Pelajar MDTA Kecamatan Bojongmangu meraih Juara Umum Porsadin Ke-7 tingkat Kabupaten Bekasi tahun 2024.

BEKASI, Medikomonline.com - Untuk ketiga kalinya, Pelajar Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) yang dipimpin oleh Dewan Pimpinan Anak Cabang Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (DPAC FKDT) Kecamatan Bojongmangu menyabet Juara Umum di Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah (Porsadin) Ke-7 tingkat Kabupaten Bekasi tahun 2024. Kegiatan Porsadin tersebut digelar di Jalan Raya Lambangsari Kawasan Grand Wisata No.64, Kecamatan Tambun Selatan Kabupaten Bekasi, pada Senin (28/10/2024).

Sekretaris DPAC FKDT Kecamatan Bojongmangu sebagai Pimpinan Yayasan Darussalam Annajah Ustaz Suparna mengatakan, dari tim bojongmangu, 14 cabang yang diperlombakan di Porsadin semua dapat diikuti.

"Alhamdulillah dari 14 cabang yang di perlombakan, tim Porsadin Bojongmangu meraih Juara 1 di Lima Cabang Lomba, Juara 2 di Lima Cabang Lomba dan Juara 3 di Satu Cabang Lomba total 11 Medali, yang akhirnya menyabet juara umum. Raihan tersebut atas dukungan dan suport dari Pemerintahan," katanya kepada Medikomonline.com, pada Senin (28/10/2024).

Lebih jauh Ustad Suparna menjelaskan, lima pelajar dari tim Porsadin Kecamatan Bojongmangu yang meraih juara satu otomatis akan mewakili Kabupaten Bekasi diajang Porsadin tingkat Provinsi Jawa Barat.

"Kami berharap pemerintah kecamatan bojongmangu untuk mensuport dan mendukung pelajar MDTA yang akan mewakili kabupaten di ajang Porsadin tingkat Provinsi Jabar," tandasnya. 

Sementara itu Camat Bojongmangu H Shobirin menuturkan, atas nama Pemerintah Kecamatan Bojongmangu, sangat bangga atas pencapaian ini yang menjadi bukti potensi luar biasa generasi Diniyah di bojongmangu pada PORSADIN Ke-7 Tingkat Kabupaten Bekasi Tahun 2024. 

Selamat kepada semua peserta, pelatih, dan pendukung yang telah mewujudkan kesuksesan ini.

"Semua itu tidak terlepas dari peran guru, kepala sekolah dan pimpinan yayasan, hingga siswa siswinya menjadi berkualitas, baik dibidang agama maupun olahraga, Bojongmangu Bisa," pungkasnya.

Perlu diketahui, hasil raihan kegiatan Porsadin Ke-7 Tingkat Kabupaten Bekasi 28 Oktober 2024, Pelajar MDTA Kecamatan Bojongmangu : Juara 1 meraih Lima Medali, Juara 2 Meraih Lima Medali, dan Juara 3 meraih Satu Medali, jumlah 11 Medali, dari cabang lomba Pidato Bahasa Indonesia Putri Juara 1, Pidato Bahasa Arab Putra Juara 2, Pidato Bahasa Inggris Putri Juara 1, MTQ Putra Juara 1, Kaligrafi Putri  Juara 2, Puisi Islami Putra Juara 3, Puisi Islami Putri Juara 1, MQK Putra Juara 2, Lari Sprint Putri Juara 2, Tenis Meja Doubel Putri Juara 2, dan cabang lomba Catur Cepat Putra Juara 1. 

Porsadin Ke-5 Tingkat Kabupaten Bekasi tahun 2022, yang digelar di MDTA Ar Rahman Perum Puri Cikarang Hijau Cikarang Utara, Pelajar MDTA Kecamatan Bojongmangu meraih juara Umum. 

Porsadin Ke-6 Tahun 2023 yang digelar di MDTA Ar Rahman Perum Puri Cikarang Hijau Cikarang Utara, Pelajar MDTA Kecamatan Bojongmangu meraih juara Umum. 

Porsadin Ke-7 Tahun 2024 yang digelar di MDT An-Nadwah Jalan Lambangsari Kawasan Grand Wisata No.64 Kecamatan Tambun Selatan Pelajar MDTA Kecamatan Bojongmangu meraih juara Umum. (Manah/Agus)

Tag : No Tag

Berita Terkait