Penulis: Redaksi
2 Tahun lalu, Dibaca : 1714 kali
BANDUNG, Medikomonline – Festival kedaulatan rakyat 2024 dalam memilih pemimpin Indonesia
menuju Indonesia 2045 tinggal satu setengah tahun lagi. Sejumlah tokoh Jawa
Barat yang dipimpin oleh Prof. Sanusi Uwes sejak awal tahun ini, telah
berkumpul dan bergerak untuk mengusung calon pemimpin Indonesia yang dipandang
akan memenangkan Indonesia di persaingan global dan mengatasi karut-marut
kekuasaan untuk memajukan kesejahteraan rakyat. Pilihan yang disodorkan adalah
Anies Baswedan sebagai calon presiden 2024.
Abadan
dibentuk atas dasar niat baik untuk melihat masa depan Indonesia lebih baik,
dan memilih Anies Baswedan sebagai calon presiden, karena melihat gagasan,
program dan tindakan yang telah dilakukan sebagai gubernur DKI Jaya,
menampilkan keberhasilan baik untuk DKI maupun daerah-daerah lain seperti kerja
sama dukungan pertanian dengan daerah di Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Jawa
Barat dengan ekspor beras ke luar negeri. Abadan merupakan bentuk ekspresi komunitas
tokoh-tokoh Jawa Barat, untuk menyatukan potensi-potensi relawan pendukung
Anies Baswedan untuk menjadi kesatuan gerak.
Pada saat
ini Relawan Abadan ini telah menyebar di seluruh kota-kabupaten di Jawa Barat.
Penggunaan wadah platform digital menjadi salah satu media berkumpul dan
berinteraksi relawan Abadan. Relawan Abadan merupakan representasi kelompok
nasionalis religius dengan keterwakilan dari berbagai elemen masyarakat,
seperti Mayjen (purn) Dedi S Budiman, H. M. Rizal Fadhilah, S.H., Dr. Anton Minardi,
SIP, MA, Drs. H. Saepul Hikmat.
Abadan
merupakan bentuk kesiapan dan kecintaan masyarakat pada Anies Baswedan dan
ekspresi kekuatan rakyat untuk memperjuangkan Indonesia yang lebih baik,
sejahtera, berkeadilan sosial. Pergerakan Abadan telah dilakukan sejak awal
tahun, mulai membangun komunikasi antar elemen rakyat, sosialisasi gagasan dan
profil Anies Baswedan, pelatihan politik relawan maupun penyusunan jejaring
relawan hingga ke pelosok desa di Jawa Barat.
Deklarasi
Abadan di Bandung pada tanggal 17 Juli 2022 merupakan upaya terbuka untuk
mengumandangkan gagasan Indonesia lebih baik dan berkeadilan sosial, bersamaan
dengan peringatan hari keadilan sosial Internasional. Melalui deklarasi ini,
Abadan mengajak setiap anak negeri ini untuk berkumpul, ambil peran dan bersatu
gerak memenangkan Indonesia. Deklarasi ini merupakan salah satu pemantik
kesadaran perubahan untuk Indonesia lebih baik untuk terus digaungkan. Abadan
memandang bahwa Anies Baswedan merupakan representasi simbol gagasan, narasi
dan karya untuk memenangkan Indonesia yang lebih baik. Abadan mengundang semua
elemen rakyat untuk terlibat dalam kegiatan kerelawanan politik mewujudkan
Indonesia Emas yang berkeadilan rakyat, melalui sosialisasi gagasan, narasi
maupun karya baik secara digital maupun silahturahmi tatap muka. Dari Bandung, Indonesia Emas digaungkan
lebih besar, sebagaimana Indonesia merdeka diteriakkan oleh Soekarno.
Mari bergerak, torehkan jejak sejarah untuk Indonesia Emas berkeadilan sosial.
ABADAN JAWA BARAT
Ketua Umum: Prof. Dr. Sanusi Uwes, M.Pd.
Sekretaris Umum: Anwar Sadat, S.T., M.T.
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer