Penulis: Dadan Supardan
4 Tahun lalu, Dibaca : 1700 kali
BANDUNG, Medikomonline – Forum Ormas (Formas) Jawa Barat menilai akhir-akhir ini situas politik di Jawa Barat sedikit memanas. Hal itu dampak dari beberapa kelompok/elemen di wilayah Jawa Barat melakukan manuver politik menyerang kepada Pemerintah untuk kepentingan pribadi dan golongan yang mengatasnamakan kepentingan rakyat. Caranya dengan menyebarkan isu-isu yang belum tentu benar, yang berdampak kegaduhan di masyarakat.
Untuk itu, melalui press release yang disampaikan
kepada redaksi, Jumat (26/6/2020), Koordinator Formas Jabar Hendra Mulyana SH
menegaskan, Forum Ormas Jawa Barat berkomitmen untuk menjaga kondusivitas
situasi Kamtibmas di Jabar dari gangguan yang ingin memecah belah keutuhan
NKRI.
“Kalau ingin memecah belah persatuan dan kesatuan, janganlah
di dalam Negri kita Sendiri. Dan setop isu-isu yang membuat kegaduhan di
masyarakat dengan mengatasnamakan kepentingan rakyat,” ungkap Hendra Mulyana SH.
Dijelaskan, Pemerintah RI saat ini sudah tepat dengan
tegaknya kedaulatan hukum dan keadilan yang dinilai cukup tegas terhadap
berbagai pelaku kejahatan termasuk pelaku penyebar ujaran kebencian yang
menghasut masyarakat melalui media sosial.
Forum Ormas Jawa Barat juga mendukung Presiden RI dan
aparatur pemerintah lainnya untuk tetap konsisten dalam menjaga kewibawaan dan
keutuhan NKRI demi terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif.
Hendra memandang, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)
dibangun dengan penuh perjuangan yang berlandaskan pada niat yang tulus dan
ikhlas untuk membentuk Negara kesatuan yang merdeka. Sangat banyak jasa pejuang
dan pengorbanan yang telah diberikan atau dipersembahkan dalam upaya untuk
mencapai kemerdekaan Negara kesatuan Republik Indonesia ini.
Oleh karena itu, sangat penting bagi semua terutama kalangan
generasi muda penerus bangsa untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan yang
ada.
“Keutuhan NKRI merupakan harga mati yang harus dipertahankan
secara terus menerus,” imbuhnya. ***
Tag : No Tag
Berita Terkait
Rehat
Tajuk
Memahami Pemikiran Jenderal Dudung Abdurachman
PERLUNYA MENGUBAH CARA PANDANG PEDAGANG DI LOKASI WISAT...
Berita Populer
Arief Putra Musisi Anyar Indonesia
Project Fly High Terinspirasi dari Pengalaman Hidup Dr Joe dan Tamak
Ketua Umum GRIB H Hercules Rozario Marshal, Saya Bagian Dari Masyarakat Indramayu
Dari Kegiatan Aksi Sosial, Hercules Kukuhkan Ketua DPC GRIB JAYA Se-Jawa Barat
Chief Mate Syaiful Rohmaan
SAU7ANA
GMBI Kawal Kasus Dugaan Penipuan PT. Rifan Financindo Berjangka di PN Bandung
Ivan Lahardika Arranger dan Komposer Indonesia
SAU7ANA Come Back
Mika Andrian Artis & Executive Producer